Diduga Korsleting Listrik, Rumah Warga Bandung Ludes Terbakar

Senin, 12 Juni 2017 - 07:49 WIB
Diduga Korsleting Listrik,...
Diduga Korsleting Listrik, Rumah Warga Bandung Ludes Terbakar
A A A
BANDUNG - Sebuah rumah permanen di Jalan Alani, No. 25 Rt 11/10 Kelurahan Kebon Pisang, Kecamatan Sumur Bandung, ludes dilalap si jago merah.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung, Ferdy Ligaswara menjelaskan saat ‎pihaknya mendapatkan laporan kebakaran pada Senin (12/6/2017) pagi, tiga unit Pancar, satu tim Rescue, dan satu unit mobil dinas kesehatan langsung di terjunkan ke lapangan.

Di lokasi, petugas langsung melokalisir kebaran agar tidak merembet ke rumah lainnya, mengingat lokasi kebakaran sendiri terjadi di wilayah padat penduduk. Pada saat di lokasi api kepulan asap terlihat pekat, api sudah melahap sebagian ‎rumah yang diketahui milik Supri (39) itu.

"Yang terbakar 1 rumah tinggal 2 lantai jenis pemanen. Klasifikasi kebakaran kelas A, sedang yang terbakar dengan luas keseluruhan 250 meter," jelasnya.

‎Satu jam berjibaku dengan panas api, akhirnya, petugas berhasil menjinakan api dan selesai pendinginan serta pengecekan hingga sudut bangunan pada pukul 07.10 WIB.

Tak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, meski rumah hangus terbakar namun 4 penghuninya selamat. "Asal mula api diduga dari korsleting listrik ,selanjutnya penyelidikan dan pengembangan diserahkan kepada pihak kepolisian," jelasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8660 seconds (0.1#10.140)