Satu Lagi Korban Longsor Ponorogo Ditemukan, 25 Orang Masih Dicari

Senin, 03 April 2017 - 21:53 WIB
Satu Lagi Korban Longsor...
Satu Lagi Korban Longsor Ponorogo Ditemukan, 25 Orang Masih Dicari
A A A
JAKARTA - Tim SAR gabungan kembali menemukan satu orang korban tertimbun longsor di Desa Banaran, Kecamatan Pulung. Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur. Korban atas nama Sunadi (47) ditemukan di sektor C pada Senin (3/4/2017) pukul 14.10 WIB.

Menurut Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho, dengan demikian hingga hari ini sudah tiga korban meninggal dunia yang ditemukan yaitu Katemi (70), Iwan Danang Suwandi (30), dan Sunadi (47).

"Korban telah dimakamkan. Ketiga korban beralamat di Dusun Tangkil, Desa Banaran, Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo," jelasnya dalam rilis yang diterima SINDOnews.

Sutopo menambahkan, sebanyak 25 orang masih hilang tertimbun longsor. Korban hilang tersebut adalah:

1. Litkusnin, Laki-laki (Lk), 60 tahun
2. Bibit, Perempuan (Pr), 55 tahun
3. Fitasari, Pr, 28 tahun
4. Arda, Lk, 5 tahun
5. Janti, Pr, 50 tahun
6. Mujirah, Pr, 50 tahun
7. Purnomo, Lk, 26 tahun
8. Suyati, Pr, 40 tahun
9. Poniran, Lk, 45 tahun
10. Prapti, Pr, 35 tahun
11. Cikrak, Pr, 60 tahun
12. Misri, Pr, 27 tahun
13. Anaknya Misri, Pr, 3 tahun
14. Katemun, Lk, 55 tahun
15. Pujianto, Lk, 47 tahun
16. Siyam , Pr, 40 tahun
17. Nuryono, Lk, 17 tahun
18. Menik, Lk, 45 tahun
19. Kateno, Lk, 55 tahun
20. Muklas, Lk, 48 tahun
21. Jadi, Lk, 40 tahun
22. Suyono, Lk, 35 tahun
23. Suroso, Lk, 35 tahun
24. Tolu, Lk, 47 tahun
25. Situn, Pr, 45 tahun

"Proses evakuasi dihentikan pada Senin pukul 14.30 WIB karena hujan deras. Hujan yang berintensitas tinggi menghambat proses pencarian korban longsor. Selain itu juga terkendala oleh luasnya lokasi landaan longsor, terbatasnya peralatan, komunikasi, dan potensi longsor susulan," jelas Sutopo.

Penanganan bencana tanah longsor di Ponorogo ini melibatkan sebanyak 1.640 personel dari TNI, Polri, Basarnas, BPBD, Tagana, Pemkab dan Tim Kesehatan, relawan, dan Perhutani.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5840 seconds (0.1#10.140)