Begini Cara Ridwan Kamil Antisipasi Banjir di Bandung

Selasa, 21 Februari 2017 - 13:59 WIB
Begini Cara Ridwan Kamil...
Begini Cara Ridwan Kamil Antisipasi Banjir di Bandung
A A A
BANDUNG - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengungkap langkah yang ditempuh Pemkot Bandung untuk mengantisipasi terjadinya banjir. Tahun lalu, banjir besar terjadi di Bandung, di antaranya di kawasan Pasteur, Pagarsih, Astanaanyar, dan beberapa daerah lainnya.

Meski banjir hanya terjadi beberapa jam, tapi hal itu cukup banyak dikeluhkan warga. Sebab aktivitas warga terganggu, sejumlah kerugian pun dirasakan.

"Yang pertama, kita tetap fokus pada (perbaikan) gorong-gorong, setiap hari juga bekerja (perbaikan gorong-gorong)," kata Emil, sapaan akrabnya, di Balai Kota Bandung, Selasa (21/2/2017).

Pihaknya juga menyiapkan danau buatan yang totalnya ada delapan di berbagai titik di Kota Bandung. Saat ini, proyek tersebut sedang dalam proses lelang.

Diakuinya, pembuatan danau buatan tidak bisa dilakukan dalam waktu singkat. Apalagi proyek pengerjaannya harus dilakukan melalui lelang terlebih dulu.

"Yang danau itu kan sedang lelang semuanya. Jadi memang target kita untuk pengendalian banjir yang agak besar itu mungkin baru beres sekitar Agustus untuk mengantisipasi musim hujan nanti Oktober. Dulu kan kejadian (banjir besar) itu bulan Oktober," ucapnya.

"Saya sudah wanti-wanti dan ultimatum itu yang namanya danau-danau (buatan) yang jumlahnya sekitar delapan lokasi itu harus beres Agustus atau September. Nah kalau itu jadi, mudah-mudahan tidak terjadi lagi banjir-banjir besar yang selama ini (terjadi)," jelas Emil.

Sementara untuk jangka pendek, Pemkot Bandung terus menggenjot penyelesaian perbaikan drainase di berbagai lokasi. Dengan berbagai cara yang dilakukan, ia berharap secara perlahan banjir tidak lagi terjadi di Kota Bandung.
(nag)
Berita Terkait
Presiden AS Joe Biden:...
Presiden AS Joe Biden: Jakarta Tenggelam 10 Tahun Mendatang
Hal yang Dilakukan Ketika...
Hal yang Dilakukan Ketika Terjadi Bencana Banjir Bandang
Sejumlah Wilayah di...
Sejumlah Wilayah di Bekasi Masih Tergenang Banjir
Simak! Ini 10 Langkah...
Simak! Ini 10 Langkah Penyelamatan Diri dari Bencana Banjir
Tiga Orang Dikabarkan...
Tiga Orang Dikabarkan Hilang Terseret Banjir Bandang Sukabumi
Beberapa Kota di dunia...
Beberapa Kota di dunia yang Menjadi Langganan Banjir
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
4 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
6 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
6 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
6 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
8 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
8 jam yang lalu
Infografis
Cara Mengecek Status...
Cara Mengecek Status Akreditasi Perguruan Tinggi di BAN PT
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved