Tercebur Sumur Sedalam 30 Meter, Sumarni Berhasil Selamat

Kamis, 15 Desember 2016 - 21:21 WIB
Tercebur Sumur Sedalam...
Tercebur Sumur Sedalam 30 Meter, Sumarni Berhasil Selamat
A A A
MAGELANG - Sumarni alias Genduk (23), yang tercebur dalam sumur kedalaman 30 meter di Dusun Japunan RT 07/RW 03, Desa Danurejo, Kecamatan Mertoyudan, Kabupaten Magelang berhasil diselamatkan.

Perempuan warga Tidar Waru RT 03/RW 04, Kelurahan Tidar Selatan, Kota Magelang tersebut, kemarin sempat dilarikan menuju Puskesmas Mertoyudan untuk mendapatkan pertolongan.

Informasi diperoleh menyebutkan, sekitar pukul 08.30 WIB, keheningan warga dikejutkan dengan suara teriakan keras meminta tolong.

Mendengar teriakan tersebut, warga yang berada dalam rumah, sebagian sedangkan melakukan aktivitas pagi, terus berlarian ke luar rumah. Warga, terus menuju ke arah datangnya teriakan minta tolong tersebut.

Salah seorang warga Sapto Harnanto (34) mengatakan, ketika itu sedang memasak di rumahnya, tiba-tiba mendengar teriakan orang minta tolong. Ia pun terus bergegas meninggalkan pekerjaan, menuju arah suara itu.

"Saya berlarian keluar rumah dikasih tahu Mbak Pami, kalau ada yang terjebur di sumur," ujarnya di sela-sela usai melakukan evakuasi terhadap korban.

Korban diduga bermaksud menuju kamar mandi di kompleks pabrik tahu milik majikannya, Mulyadi tersebut, tidak mengetahui di dekatnya ada sumur yang ditutupnya dengan bambu.

Diduga penutup sumur tersebut telah dimakan usia, sehingga saat terinjak korban masuk dalam sumur kedalaman 30 meter. "Warga kemudian berupaya mengevakuasi korban dengan peralatan seadanya," ujarnya.

Warga lainnya Slamet Riyanto (52), yang biasa membuat sumur kemudian mengikat tangga bambu dengan tambang terus dimasukkan dalam sumur tersebut.

Beruntung korban yang masih sadarkan diri tersebut memegang tangga bambu terus ditarik perlahan-lahan beberapa orang hingga berhasil dievakuasi. "Kami pakai cara ini, seperti saat kami membuat sumur," ujarnya.

Kejadian warga yang terjebur dalam sumur tersebut dilaporkan menuju Polsek Mertoyudan dan SAR Kabupaten Magelang.

Menindaklanjuti laporan tersebut, tak lama kemudian sejumlah petugas SAR maupun petugas BPBD Kabupaten Magelang, tiba di lokasi kejadian.

Namun demikian, saat petugas SAR tiba korban sudah berhasil dievakuasi warga dengan dibantu petugas.

Kemudian, petugas bersama warga mengangkat korban untuk dinaikan mobil guna diperiksakan di Puskesmas Mertoyudan guna mendapatkan perawatan.

"Saya saat menyelesaikan pekerjaan di rumah tetangga dikasih tahu ponakan kalau Genduk kecemplung sumur. Spontan, saya ke sini,” ujar Sulamiyah, 51, ibu korban yang sempat terharu memeluk anaknya setelah bertemu di Puskesmas Mertoyudan.
(nag)
Berita Terkait
Warga Semarang Tewas...
Warga Semarang Tewas Tercebur Sumur saat Cari Belalang
Lagi Menimba Air, Seorang...
Lagi Menimba Air, Seorang Ibu di Bekasi Tercebur Sumur
100 Jam Terjebak di...
100 Jam Terjebak di Sumur Berisi Ular, Bocah India Berhasil Diselamatkan
Seorang Pria Tewas Tercebur...
Seorang Pria Tewas Tercebur ke Dalam Sumur Tua di Jakarta Timur
Hendak Bikin Kopi buat...
Hendak Bikin Kopi buat Suami, Istri Tewas Tercebur Sumur di Tajur Halang Bogor
Geger, Warga Tasikmalaya...
Geger, Warga Tasikmalaya Ditemukan Tewas di Dalam Sumur
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
2 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
3 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
3 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
4 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
5 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
6 jam yang lalu
Infografis
Akhirnya, Ukraina Sepakati...
Akhirnya, Ukraina Sepakati Gencatan Senjata 30 Hari dengan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved