Surati Jokowi, Umat Islam Aceh Tamiang Desak Ahok Segera Dipenjara

Jum'at, 02 Desember 2016 - 19:42 WIB
Surati Jokowi, Umat...
Surati Jokowi, Umat Islam Aceh Tamiang Desak Ahok Segera Dipenjara
A A A
ACEH TAMIANG - Sebanyak 5.000 lebih umat Islam di Kabupaten Aceh Tamiang, Provinsi Aceh, menggelar Aksi Bela Islam III, Jumat (2/12/2016). Mereka menuntut Ahok segera dipenjara.

Seusai melaksanakan Salat Jumat, 5.000-an umat muslim se-Kabupaten Aceh Tamiang, berjalan kaki menyisiri jalan protokol di depan kantor bupati menuju gedung DPRK Aceh Tamiang.

Selain membawa spanduk dan poster yang bergambarkan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), para demonstran juga meneriakkan agar Ahok segera dipenjara.

Aksi umat muslim di Aceh Tamiang ini mendapat dukungan penuh dari seluruh lapisan masyarakat Aceh Tamiang seperti jajaran pemerintahan, pimpinan dan anggota dewan, yang menyambut kedatangan umat Islam di Gedung DPRK Aceh Tamiang.

Umat Islam di Aceh Tamiang menyampaikan surat melalui DPRK Aceh Tamiang untuk diteruskan kepada Presiden Jokowi agar Ahok segera dipenjara. Para demonstran juga berharap kepada Presiden Jokowi agar dalam kurun waktu satu minggu ini Ahok sudah dipenjara.

Seusai menyampaikan pernyataan sikap yang langsung ditandatangani seluruh pimpinan lembaga serta ormas Islam di Aceh Tamiang, para demonstran membubarkan diri dengan tertib. Mereka mendapat pengawalan ketat ratusan personel aparat Polres Aceh Tamiang.
(zik)
Berita Terkait
PPP Kutuk Keras Penodaan...
PPP Kutuk Keras Penodaan Al-Qur'an di Depan KBRI Belanda
Jozeph Paul Zhang Ditetapkan...
Jozeph Paul Zhang Ditetapkan Tersangka Penodaan Agama
Bahas RUU KUHP, Pasal...
Bahas RUU KUHP, Pasal Penodaan Agama Direformulasi
Selama 2020, YLBHI Temukan...
Selama 2020, YLBHI Temukan Puluhan Kasus Penodaan Agama
PSI Tolak Pasal Penodaan...
PSI Tolak Pasal Penodaan Agama di RUU KUHP
Polri Selidiki Dugaan...
Polri Selidiki Dugaan Penodaan Agama oleh Muhammad Kece
Berita Terkini
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
33 menit yang lalu
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
6 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
8 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
8 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
9 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
10 jam yang lalu
Infografis
6 Alasan Ribuan Narapidana...
6 Alasan Ribuan Narapidana Masuk Islam di Penjara AS Setiap Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved