Diguyur Hujan Jalan Trans Kalteng Jadi 'Bubur'

Rabu, 02 November 2016 - 12:58 WIB
Diguyur Hujan Jalan Trans Kalteng Jadi Bubur
Diguyur Hujan Jalan Trans Kalteng Jadi 'Bubur'
A A A
KOTAWARINGIN BARAT - Jalan Trans Kalteng di Pangkalan Bun-Kotawaringin Lama (Kolam) kilometer 10, Kabupaten Kotawaringin Barat rusak parah setelah diguyur hujan semalaman.

Kondisi jalan menjadi 'bubur' lantaran jalan ini belum diaspal, Rabu (2/11/2016). Jalan hanya berupa tanah keras. Saat musim penghujan menjadi becek dan licin, dan di kala kemarau berdebu.

Pantauan di lokasi sejumlah pengendara sepada motor harus ekstra hati-hati melintasi jalan ini. Para pengendara harus rela antre berjalan bergantian dari arah berlawanan.

Midun, seorang pedagang sayuran mengeluhkan atas kerusakan jalan trans Kalteng ini. Sebab jalan ini merupakan satu-satunya menuju sejumlah kabupaten di Kalteng dan juga Kalbar.

"Saya ini setiap hari melintasi jalan ini untuk mengantarkan sayuran di perusahan sawit. Jika tidak hati-hati melintas bisa terperosok. Kalau jalan rusak begini waktu tembuh jadi lebih lama dan otomatis sayuran menjadi cepat layu," ujar Midun saat ditemui di Jalan Pangkaln Bun-Kolam km 10 saat hendak melintas, Rabu (2/11/2016).

Ia berharap pemerintah daerah segera memperbaiki jaln tersebut. Sebab musim penghujan telah tidab dan dipastikan jalan iuni akan semakin tambah rusak jika tak segera ditangani.

Sementara itu, Ida seorang pengedara motor asal Kabupaten Sukamara mengaku sejak jalan menjadi bubur, waktu tempuh menuju Kecamatan Kolam-Pangkalan Bun yang biasa 2 jam kini menjadi 5-6 jam bahkan lebih.

"Jalannya licin dan berlumpur, jadi harus hati hati. Mau tidak mau lewat jalan ini, kalau lewat Lamandau lebih jauh lagi," keluhnya.

Ia berharap, pemerintah daerah segera memperbaikim jalan trans Kalteng ini. Sebab ini merupakan jalan vital warga dari dan menuju Kalteng-Kalbar.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7391 seconds (0.1#10.140)
pixels