Gerah Pokemon Go, Ratusan Ponsel TNI Dirazia Provost

Kamis, 21 Juli 2016 - 14:41 WIB
Gerah Pokemon Go, Ratusan...
Gerah Pokemon Go, Ratusan Ponsel TNI Dirazia Provost
A A A
JOMBANG - Ratusan telepon seluler milik anggota TNI dirazia oleh unit Provost dari Kodim 0814 Jombang, Kamis (21/2016), siang.

Razia dipimpin langsung oleh kepala bagian hukum Kodam V Brawijaya Kolonel M. Ali Ridho satu persatu telephone seluler anggota diperiksa oleh petugas. Beberapa handphone yang kedapatan menyimpan aplikasi game pokemon langsung dihapus.

Kepala Bagian Hukum Kodam V Brawijaya, Kolonel M. Ali Ridho menjelaskan razia terhadap aplikasi game poke mon sengaja dilakukan karena keberadaan game tersebut dinilai meresahkan.

Dalam memainkannya, masyarakat harus bergerak ke berbagai tempat yang ada pokestopnya.
"Bila game ini sampai menjangkiti anggota TNI dikhawatirkan akan mengganggu konsentrasi mereka dalam bertugas karena harus kesana kemari memburu point dan meningggalkan tempatnya bertugas," ujar Ali Ridho.

"Bila sampai ada anggota TNI yang kedapatan bermain game ini dan meninggalkan tugasnya atau unit provost diminta untuk mengamankan dan memberi sanksi tegas," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9396 seconds (0.1#10.140)