Kebakaran di Gedung Aksara Plaza Semakin Menghebat

Selasa, 12 Juli 2016 - 20:09 WIB
Kebakaran di Gedung Aksara Plaza Semakin Menghebat
Kebakaran di Gedung Aksara Plaza Semakin Menghebat
A A A
MEDAN - Kebakaran gedung Aksara Plaza yang terjadi sejak siang, hingga kini masih belum padam. Api bahkan semakin membesar dan menjalar keluar gedung.

Puluhan aparat kepolisian dari Polda Sumatera Utara dan Polresta Medan disiagakan di lokasi kebakaran untuk mengantisipasi adanya tindak penjarahan.

Kebakaran di gedung Aksara Plaza, di Jalan Arif Rahman Hakim Medan ini terus membesar diduga karena banyaknya cairan kimia, gas, dan barang-barang yang mudah terbakar.

Berdasarkan pengamatan langsung di lokasi, tampak puluhan unit mobil pemadam kebakaran dari Pemerintah Kota Medan secara bergantian memdamkan api yang berkobar di lantai 2 dan 3 gedung plaza.

Petugas pemadam kebakaran hanya bisa menyiram api dari sisi luar gedung, karena tidak memungkinkan untuk masuk ke dalam gedung. Pemadaman api mengalami kendala akibat matinya sejumlah hidran di lokasi plaza.

Akibat matinya hidran, petugas pemadam kebakaran harus keluar masuk halaman plaza mengisi air. Hingga kini, petugas kepolisian masih belum menerima laporan adanya korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3622 seconds (0.1#10.140)