Ini Kata Gubernur Ganjar soal Macet Jalur Pantura

Senin, 04 Juli 2016 - 17:26 WIB
Ini Kata Gubernur Ganjar soal Macet Jalur Pantura
Ini Kata Gubernur Ganjar soal Macet Jalur Pantura
A A A
BREBES - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengecek kondisi arus mudik di jalur Pantura, Kabupaten Pemalang hingga Brebes, Senin (4/7/2016) siang. Ganjar datang ke jalur Pantura menggunakan mobil dinas dikawal sejumlah mobil patwal kepolisian.

Di jalur Pantura Pemalang, Kabupaten Tegal, dan Kota Tegal, Ganjar sempat berhenti dan turun dari dalam mobil dan berbicara kepada pemudik dan warga.

Selain melihat kondisi arus lalu lintas di jalur pantura, mantan anggota DPR itu juga mendatangi exit tol Brebes Timur dan Posko Terpadu yang berada di gerbang tol Brebes Timur.

Menurut Ganjar, kemacetan parah yang terjadi di sejumlah titik di jalur pantura salah satunya dipicu aktivitas warga yang menyeberang kendati polisi sudah memasang pembatas jalan. Kemacetan bisa diurai dengan melakukan penarikan arus.

"Sebenarnya macetnya bukan apa-apa. Ini karena ada warga nyeberang dan di SPBU. Itu ternyata bikin macet luar biasa. Makanya tadi saya ngoprak-ngoprak warga yang menyeberang," kata Ganjar di exit Tol Brebes Timur, Senin (4/7/2016).
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5533 seconds (0.1#10.140)