Gelar Pertemuan Tertutup dengan Gerindra, PDIP: Ini Sakral

Kamis, 26 Mei 2016 - 17:18 WIB
Gelar Pertemuan Tertutup...
Gelar Pertemuan Tertutup dengan Gerindra, PDIP: Ini Sakral
A A A
JAKARTA - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) DKI Jakarta kembali melakukan pertemuan tertutup dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Tebet, Jakarta Selatan. Kedatangan Gerindra ke kantor partai berlambang kepala banteng itu guna membicarakan suatu hal yang serius.

"Perkenalkan, saya membawa pengurus lengkap karena serius," kata Ketua DPD Gerindra DKI Mohamad Taufik di Ruang Aula Lantai 3, Gedung DPD PDIP DKI, Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (26/5/2016).

Taufik membawa Ketua Fraksi Gerindra DPRD DKI Abdul Ghoni, Sekretaris DPD Gerindra DKI Husni Thamrin, Ketua Tim Penjaringan Gerindra Syarif, dan pengurus inti lainnya.

Sementara itu, Sekretaris DPD PDIP DKI Prasetyo Edi Marsudi meminta, agar awak media menunggu di luar ruangan tempat kedua partai itu bertemu. Karena, pertemuan ini terbilang penting. "Kami minta pengertiannya, soalnya ini pertemuan sakral," kata pria yang biasa disapa Pras ini.

Dalam pertemuan itu, DPD PDIP dihadiri oleh Plt Ketua DPD PDIP DKI Bambang DH, Wakil Ketua Bappilu DPD PDIP DKI Gembong Warsono, Anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta seperti Yuke Yurike, Merry Hotma, Pantas Nainggolan.

Belum diketahui, apakah kedua partai itu akan membahas koalisi di Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2017. (Baca: Hari Ini, PDIP-Gerindra Bahas Koalisi untuk Pilgub DKI Jakarta 2017)
(mhd)
Berita Terkait
Noer Fajrieansyah Didorong...
Noer Fajrieansyah Didorong Maju Pilgub DKI Jakarta 2024
Respons PAN soal Kaesang...
Respons PAN soal Kaesang Bakal Maju Pilgub DKI: Semua Punya Hak
Ditanya Mau Jadi Gubernur,...
Ditanya Mau Jadi Gubernur, Wagub Ariza: Kita Lagi Mikirin Omicron
Pemuda Pancasila Deklarasi...
Pemuda Pancasila Deklarasi Dukung Anies Baswedan di Pilgub Jakarta
Demokrat Pamer Jagoan...
Demokrat Pamer Jagoan Pilgub DKI, Golkar: Pilkadanya Tahun 2024, Masih Jauh
DPD Hanura Sodorkan...
DPD Hanura Sodorkan Nama Djafar Badjeber Cawagub Jakarta, Ketua DPW Perindo: Kita Sambut Baik
Berita Terkini
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
11 menit yang lalu
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Adakan Giat Literasi di SDN Pangarakan 02 Srogol Cigombong
15 menit yang lalu
UAD Yogyakarta: Hak...
UAD Yogyakarta: Hak Imunitas Halangi Penegakan Hukum dan Buat Jaksa Tak Tersentuh
21 menit yang lalu
BPBD Kota Bekasi Sebut...
BPBD Kota Bekasi Sebut Pengungsi Banjir Telah Kembali ke Rumah
1 jam yang lalu
Sekdes di Rembang Ditahan...
Sekdes di Rembang Ditahan Kejaksaan Gara-gara Korupsi Dana Desa Rp400 Juta untuk Game Online
1 jam yang lalu
Warga Bogor Tewas Kecelakaan...
Warga Bogor Tewas Kecelakaan di Cinere Depok, Sopir Truk Ekspedisi Diamankan
2 jam yang lalu
Infografis
AS Mengakui Perang Ukraina...
AS Mengakui Perang Ukraina Adalah Perang Proksi AS dengan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved