Bule asal Bulgaria Bobol Mesin ATM BNI di Bali

Selasa, 05 April 2016 - 19:02 WIB
Bule asal Bulgaria Bobol...
Bule asal Bulgaria Bobol Mesin ATM BNI di Bali
A A A
DENPASAR - Warga Negara Asing (WNA) di Bali kini tidak hanya berwisata, mereka juga bertindak kriminal. Seperti halnya bule asal Bulgaria bernama Yanko Ivanov (39) yang harus masuk penjara lantaran membobol mesin ATM.

Kasat Reskrim Polresta Denpasar Kompol Reinhard Nainggolan mengatakan, tersangka ditangkap pada Minggu 27 Maret 2016, sekira pukul 20.00 Wita, di ATM BNI Hardys, Nusa Dua, Kuta Selatan, Badung.

Tersangka ditangkap karena adanya laporan pegawai BNI yang melihak aksi pelaku membobol ATM dan terekam kamera CCTV.

"Sebelum tersangka dilaporkan ke polisi oleh pihak Bank BNI ada warga yang melapor kepada pihak bank. Dari sana pihak bank mengkroscek CCTV mereka, dan ternyata benar ada yang mencurigakan," ungkapnya di Denpasar, Selasa (5/3/2016).

Dalam CCTV terekam tersangka melepas scimming angka-angka di mesin ATM yang biasa dipakai nasabah untuk memasukan nomor PIN saat melakukan transaksi.

Setelah itu, pelaku memasang alat perekam di bawah talang angka-angka tersebut. Sehingga ketika nasabah menekan nomor PIN terekam oleh kamera yang telah dipasang pelaku.

"Tersangka kami tangkap di ATM BNI di Nusa Dua. Saat ditangkap dia tidak melakukan perlawanan. Saat kami tangkap tersangka ternyata benar ada benda-benda mengarah dia bukan bule biasa yang akan mengambil uang," ujarnya.

Dari tangan pelaku, polisi mengamankan satu buah roter beserta kabel, satu buah kanopi keypad mesin ATM diduga ada alat penyimpan data, satu buah I Phone, kartu visa, satu buah keypad polos, satu buah tas pinggan loreng, dan pasport.

"Petugas juga menyita beberapa lembar uang Indonesia dan mata uang dolar. Kasus ini masih kami kembangkan lagi. Kemungkinan dia tidak bekerja sendiri," pungkasnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0122 seconds (0.1#10.140)