Petugas LP Muara Padang Pasok Sabu untuk Napi

Rabu, 27 Januari 2016 - 15:36 WIB
Petugas LP Muara Padang...
Petugas LP Muara Padang Pasok Sabu untuk Napi
A A A
PADANG - Syahrial (36) tidak berkutik saat petugas Satuan Narkoba Polresta Padang menemukan paket sabu yang disembunyikannya di balik foto dinding.

"Pelaku adalah petugas LP Kelas II Muara Padang. Saat penangkapan tersangka sempat mencoba kabur dari sergapan polisi," kata Kanit Opsnal Satuan Narkoba Polresta Padang Iptu Herit Syah, Rabu (27/1/2016).

Ditambahkan dia, pelaku berusaha lari ke atap rumah, kemudian masuk ke dalam sumur. Setelah beberapa lama sembunyi di dalam sumur, petugas yang mengetahuinya langsung memergokinya.

Setelah diperiksa di pakaiannya, tidak ada sabu tersebut. Namun polisi menggeladang dia ke rumahnya, di Jalan Kabun Sungai Sapih, RT 03/01, Kelurahan Sungai Sapih, Kecamatan Kuranji, Padang.

“Setelah kami geledah isi rumahnya ternyata tersangka menyimpan sabu ini di balik foto dindingnya sebanyak satu paket kecil senilai Rp1,4 juta,” terangnya.

Syahrial disinyalir adalah bandar, sebab barang bukti yang disita tersebut adalah sisa yang sudah dipakai dan dijual. “Kami menduga tersangka adalah penyuplai sabu ke LP di Muara Padang, termasuk di Kabupaten Dharmasraya," pungkasnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8826 seconds (0.1#10.140)