Pendakian Merapi, Ditutup Hingga 30 November

Selasa, 03 November 2015 - 21:04 WIB
Pendakian Merapi, Ditutup...
Pendakian Merapi, Ditutup Hingga 30 November
A A A
SLEMAN - Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM) untuk sementara melakukan penutupan pendakian hingga 30 November mendatang akibat kebakaran yang terjadi.

Karena sampai saat ini api masih belum sepenuhnya berhasil dipadamkan, meski petugas gabungan sudah diturunkan. Kepala TNGM Edy Sutiyarto mengatakan, penutupan ini dilakukan sejak Senin 2 November kemarin.

"Kegiatan yang dilakukan di dalam kawasan TNGM dan sifatnya bermalam di dalam kawasan, ditutup sementara. Nanti baru dibuka Senin, 30 November," kata dia, Selasa (3/11/2015).

Operasi pemadaman sendiri, masih terus dilakukan. Baik dari TNGM, dibantu oleh relawan, Search and Rescue (SAR), pihak kepolisian maupun TNI.

Menurut Fungsional Pengendali Ekosistem Hutan TNGM, Dhany Suryawan, kebakaran sebagian di wilayahnya dan sisanya ada di lahan milik warga. "Api berasal dari lahan penduduk, kemudian merambat ke dalam kawasan TNGM. Arah apinya ke barat," ujarnya.

Mengenai luasan yang terbakar, lanjutnya, masih belum bisa dipastikan. Namun, ada lebih dari 20 hektare. "Masih ada satu, dua titik api yang belum berhasil dipadamkan," katanya.

Sejak terjadinya kebakaran, untuk sementara waktu dilakukan penutupan terhadap semua pengunjung yang hendak ke kawasan TNGM. Khususnya dari wilayah Selo. "Hingga saat ini masih dilakukan upaya-upaya pemadaman," tandasnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1345 seconds (0.1#10.140)