Konter HP Dibobol Maling Rp30 Juta Melayang

Selasa, 27 Oktober 2015 - 19:08 WIB
Konter HP Dibobol Maling...
Konter HP Dibobol Maling Rp30 Juta Melayang
A A A
BATU AJI - Konter Pulsa Kaveling Lama, di Jalan Nangka, No 2, Kelurahan Sagulung Kota, dibobol maling, dini hari tadi. Akibat pembobolan itu, korban mengalami kerugian senilai Rp30 juta.

Pemilik Konter Pulsa Irya Alfendy (31) mengatakan, maling masuk ke dalam konter dengan cara merusak gembok depan. Hal itu baru diketahuinya saat ingin membuka konter pagi-pagi.

"Malingnya masuk ke dalam konter tengah malam saat suasana sepi. Gemboknya dicongkel. Saya tahu saay mau buka konter tadi pagi," kata Irya, di lokasi, Selasa (27/10/2015).

Akibat pembobolan itu, dia mengaku kehilangan 90 unit handphone berbagai jenis, uang tunai Rp10 juta, dan voucher pulsa Rp2 juta. Aksi pembobolan ini merupakan yang pertama di konternya.

Saat kejadian, warga di sekitar konter yang bersebelahan dengan Rapico Tailor ini tidak ada yang mengetahuinya. Padahal, Jalan Kaveling Lama ini selalu ramai dilalui masyarakat.

"Banyak juga yang hilang. Tak ada yang tahu malingnya masuk, biasanya jalan ini sangat ramai siang dan malam," ujar Irya.

Irya menuturkan, saat ini belum bisa dilihat ke dalam konter. Kejadian ini sudah dilaporkan ke Polsek Sagulung. Namun polisi belum ke lokasi melakukan olah tempat kejadian perkara.

Meski begitu, suasana di dalam konter berantakan diacak-acak maling. Dia berharap supaya polisi dapat menangkap pelakunya. "Belum bisa masuk ke dalam, polisi bentar lagi datang. Maunya malingnya ditangkap," pungkasnya.
(san)
Berita Terkait
Penghuni Rumah Lawan...
Penghuni Rumah Lawan Perampok Bermodus Padamkan Listrik
Alasannya Kepepet Butuh...
Alasannya Kepepet Butuh Duit, Buruh Harian Gasak Harta Majikan
Polrestabes Surabaya...
Polrestabes Surabaya Gulung Ratusan Bandit Jalanan
Korban Perampokan di...
Korban Perampokan di Ciracas: Pelaku Seperti Sudah Merencanakan
Dua Perampok Minimarket...
Dua Perampok Minimarket Bersenjata Api di Bogor Berhasil Ditangkap
Heroik, Pegawai Minimarket...
Heroik, Pegawai Minimarket di Bekasi Gagalkan Perampokan Bersenjata Tajam
Berita Terkini
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
1 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
3 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
3 jam yang lalu
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
3 jam yang lalu
Infografis
Biaya Minimal Hidup...
Biaya Minimal Hidup Layak di Jakarta Rp15 Juta per Bulan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved