Kebakaran Misterius di Gunungkidul Resahkan Warga

Rabu, 21 Oktober 2015 - 01:36 WIB
Kebakaran Misterius di Gunungkidul Resahkan Warga
Kebakaran Misterius di Gunungkidul Resahkan Warga
A A A
GUNUNGKIDUL - Setelah sempat reda, kebakaran misterius kembali terjadi di Desa Pacarejo Semanu. Kali ini, kebakaran secara tiba-tiba terjadi di sebuah warung milik Tukiyati, warga Kuwon Lor, Pacarejo, Semanu.

Informasi yang berhasil diperoleh menyebutkan, terbakarnya isi warung tersebut terjadi sekitar pukul 07.00 WIB kemarin. Api yang tidak jelas asal muasalnya tersebut menghabiskan dagangan yang berada di etalase kayu warung tersebut.

”Di sini tidak ada yang merokok atau korek, namun tiba-tiba terbakar,” tutur Tukiyati, kepada wartawan, Selasa (20/10/2015).

Yang mengherankan dari kejadian ini adalah asal api. Dia mengaku lokasi rak jauh dari potensi api. Waktu itu, dirinya sedang berada di dapur untuk membungkus aneka sayuran dagangannya.

Tiba-tiba saja dia mendengar suara berisik dan asap dari warung yang berada di samping rumahnya. ”Saya langsung lari dan melihat api membesar di rak dagangan, ada agar-agar, snack, gula pasir, gula batu terbakar, akhirnya kami matikan,” imbuhnya.

Terbakarnya warung milik Tukiyati membuat warga menjadi resah. Mereka masih mengaitkan kejadian di rumah keluarga Ladino warga Dusun Kwangen Lor, desa setempat yang tiba-tiba terbakar di beberapa tempat tanpa sebab musabab yang jelas.

Lantaran penasaran warga pun mengerumuni warung tersebut. Dia berharap, kejadian ini tidak ada kaitannya dengan kejadian di dusun sebelah yang berjarak sekitar 400 meter dari rumahnya.

”Terus terang kami khawatir. Kami hanya berharap ini pertama dan terakhir,” ucapnya.

Sementara itu, pelaksan tugas Kepala Desa Pacarejo Budi Setyono mengungkapkan, pihaknya sudah meninjau lokasi kejadian bersama perangkat desa. Selain itu, jajaran Kepolisian Sektor Semanu juga sudah melakukan pemantauan langsung.

"Kami berharap semua warga tetap tenang dan tidak membuat kasak kusuk yang merugikan pihak lain, apalagi sampai mengucilkan masyarakat,” ucapnya.

Perlu diketahui, sekitar sebulan yang lalu warga Desa Pacarejo diresahkan dengan kebakaran yang terjadi di empat rumah warga di Dusun Kwangen Lor. Bagian dalam rumah milik Ladino dan kerabatnya seringkali terbakar tanpa sebab.

Hampir satu minggu Ladino dan kerabatnya tidur di halaman rumah lantaran takut terbakar. Api kemudian sempat reda beberapa lama, dan kemudian secara tiba-tiba muncul di Dusun Kuwon dan menimpa warung tersebut.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3947 seconds (0.1#10.140)