Menteri Susi: Seni Fotografi Harus Digalakkan

Jum'at, 11 September 2015 - 10:37 WIB
Menteri Susi: Seni Fotografi...
Menteri Susi: Seni Fotografi Harus Digalakkan
A A A
YOGYAKARTA - Melihat berbagai gambar foto hasil karya para Pewarta Foto Indonesia (PFI) dalam Pameran Foto Nusa Bahari, Menteri Kelautan dan Perikanan Kabinet Kerja Susi Pudjiastuti mengaku kagum.

Menurut Susi, seyogianya seni fotografi bisa terus digalakkan. "Semua foto cantik dan bagus. Seni apa pun itu, baik seni fotografi, gambar, visual itu satu menghibur, kedua mengisi soul kita untuk menambah nilai estetika yang kita punya. Kegiatan seperti itu digalakkan di era kehidupan seperti sekarang ini, yang serba mahal dan dinamik. Seni harus selalu upgrade," ujar Susi kepada wartawan seusai mengamati foto, Rabu (9/9) malam.

Menurut Susi, hasil fotografi yang dihasilkan oleh para pewarta foto bisa menjadi mediator dan alat komunikasi yang sangat penting kepada dunia khususnya masyarakat. "Pameran ini menjadi bukti bahwa kami Pewarta Foto Indonesia peka terhadap alam yang ada di indonesia terutama di sektor kelautan dan budaya masyarakat Pesisir. Harapan kami, dengan adanya pameran ini bisa turut membuat masyarakat sadar dan turut melestarikan keberagaman Indonesia, karena ini tanggung jawab kita bersama," kata Ketua Panitia Pameran Foto Nusa Bahari, Bramasto Adhy.

Pameran digelar pada 1–9 September 2015 ini setidaknya menampilkan 168 karya foto dari 76 fotografer anggota PFI se-Indonesia. Foto-foto ini merupakan karya foto terbaik dari sekitar 650 karya foto yang terkumpul sekitar tiga bulan dan dikirimkan anggota PFI yang tersebar di berbagai daerah.

"Sebanyak 168 karya foto yang dipamerkan ini mempunyai sisi unik berbagai dinamika kehidupan pesisir dari masyarakat, budaya, flora," kata Ketua PFI Yogyakarta, Tolchah Hamid.

Siti estuningsih
(ftr)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2898 seconds (0.1#10.24)