Baku Tembak dengan Polisi Dua Perampok Tewas
A
A
A
PEKANBARU - Polda Riau dan Polres Indragiri Hulu (Inhu) terlibat baku tembak dengan komplotan perampok. Dua komplotan rampok tewas dalam insiden itu. Sementara satu pelaku lain yakni Ibas berhasil ditangkap.
"Ibas merupakan pelaku rampok yang tugasnya menggambar siapa korbannya. Dia yang terlebih dahulu ditangkap," kata Kabid Humas Polda Riau AKBP Guntur Aryo Tejo Jumat (10/7/2015).
Setelah menangkap Ibas, polisi melakukan pengembangan terhadap pelaku lainnya. Kemudian polisi melakukan penyergapan terhadap dua tersangka lainnya di Dusun Beravit Kelurahan Pangkalan Kasai, Kecamatan Seberida, Inhu.
Dalam penyergapan, Jumat (10/7/2015) siang, kedua pelaku yakni Andika dan Hendra yang memegang senjata api melakukan perlawanan. Sehingga terjadilah baku tembak.
"Dalam penyergapan itu, kedua pelaku tewas karena memberikan perlawanan," kata Guntur Aryo Tejo lagi.
Dalam kasus ini, polisi menyita barang bukti dua pucuk senjata api jenis revolver berserta 17 amunisi dan sebuah sepeda motor.
"Para pelaku sebelumnya melakukan perampokan di Kecamatan Sebrida dan Pasir Penyu Kabupaten Inhu," tandasnya.
"Ibas merupakan pelaku rampok yang tugasnya menggambar siapa korbannya. Dia yang terlebih dahulu ditangkap," kata Kabid Humas Polda Riau AKBP Guntur Aryo Tejo Jumat (10/7/2015).
Setelah menangkap Ibas, polisi melakukan pengembangan terhadap pelaku lainnya. Kemudian polisi melakukan penyergapan terhadap dua tersangka lainnya di Dusun Beravit Kelurahan Pangkalan Kasai, Kecamatan Seberida, Inhu.
Dalam penyergapan, Jumat (10/7/2015) siang, kedua pelaku yakni Andika dan Hendra yang memegang senjata api melakukan perlawanan. Sehingga terjadilah baku tembak.
"Dalam penyergapan itu, kedua pelaku tewas karena memberikan perlawanan," kata Guntur Aryo Tejo lagi.
Dalam kasus ini, polisi menyita barang bukti dua pucuk senjata api jenis revolver berserta 17 amunisi dan sebuah sepeda motor.
"Para pelaku sebelumnya melakukan perampokan di Kecamatan Sebrida dan Pasir Penyu Kabupaten Inhu," tandasnya.
(nag)