Partai Perindo Siap Berkibar di Tapanuli Tengah

Sabtu, 20 Juni 2015 - 00:01 WIB
Partai Perindo Siap...
Partai Perindo Siap Berkibar di Tapanuli Tengah
A A A
PANDAN - Ketua DPD Partai Perindo Tapanuli Tengah Milson Silalahi optimistis mampu mengibarkan dan membesarkan Partai Perindo menjadi salah satu kekuatan politik di Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng). Untuk mencapai target tersebut, diharapkan Partai Perindo bisa lolos dalam verifikasi partai politik (parpol) mendatang.

Menurut Milson, saat ini pihaknya sedang mempersiapkan pembentukan struktur partai, mulai dari tingkat DPD (kabupaten), DPC (tingkat kecamatan), hingga tingkat kelurahan dan desa. Hal ini sesuai target DPW Perindo Provinsi Sumatera Utara (Sumut), bahwa seluruh DPD Kabupaten/Kota sudah harus menuntaskan pembentukan kepengurusan di setiap tingkatan paling lama Desember 2015.

"Inilah salah satu cara kita untuk mengibarkan bendera partai dan membesarkan Partai Perindo di daerah ini. Mudah-mudahan, pembentukan kepengurusan Partai Perindo Tapteng hingga tingkat desa dan kelurahan tercapai dan kemudian Perindo kita harapkan lolos verifikasi pemilu," kata Milson kepada KORAN SINDO MEDAN, Jumat (19/6/2015).

Milson mengatakan, pembentukan kepengurusan ini juga sesuai dengan program DPP Partai Perindo untuk merealisasikan target elektabilitas 5 persen hingga akhir tahun 2015. Target 5 persen ini tentunya harus dibarengi dengan pembentukan kepengurusan hingga akar rumput.

"Jadi, setelah terbentuknya kepengurusan ini, peluang Perindo menjadi salah satu kekuatan politik di Tapteng tersebut akan terbuka lebar. Bahkan, target 5 persen masih mungkin untuk meningkat."

Alasannya, jargon dan program Partai Perindo yang identik dengan persatuan dan kesejahteran masyarakat sangat tepat dan sesuai situasi peradaban dan perekonomian masyarakat Tapteng saat ini, yang masih jauh dari harapan.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1171 seconds (0.1#10.140)