Mahasiswi Undip Berjaya di Sampoerna Corner 2015

Sabtu, 30 Mei 2015 - 07:46 WIB
Mahasiswi Undip Berjaya...
Mahasiswi Undip Berjaya di Sampoerna Corner 2015
A A A
SEMARANG - Mahasiswi Jurusan Ilmu Administrasi Publik FISIP Universitas Diponegoro (Undip) Semarang Yasmine Permata Sari berhasil menjadi juara pertama pada Kompetisi karya tulis Sampoerna Corner 2015 di Universitas Gajah Mada (UGM) yang digelar beberapa waktu lalu.

Yasmine berhasil menyisihkan tujuh finalis lainnya yang berasal dari Universitas Gajah Mada, Universitas Sriwijaya, Universitas Jember, Institut Teknologi 10 November, Sampoerna University, Universitas Brawijaya dan Universitas Padjajaran. Pada kompetisi itu, Yasmine membawakan karya ilmiahnya yang berjudul “Peran Generasi Muda di Era MEA.”

“Harapan saya dari karya ilmiah yang saya tulis ini, dapat memberikan alternatif pada generasi muda dalam mengambil peran menghadapi MEA. Sebab, peran pemuda sangat penting bagi pembangunan dan kemajuan bangsa,” bebernya, kemarin. Dari karya ilmiahnya itu, alternatif yang terkandung di dalamnya untuk memenangkan persaingan MEA.

Di antaranya, memiliki sertifikasi profesional untuk menghadapi arus bebas tenaga kerja terampil dan daya saing Indonesia di era MEA. Kemudian, generasi muda bisa menjadi duta pariwisata Indonesia sesuai potensi yang luar biasa pada sektor pariwisata demi meningkatkan pendapatan negara.

“Generasi muda harus mampu menjadi inovator. Sebab, keunggulan inovasi dalam menciptakan hal baru mampu menarik investor untuk dikembangkan dan diproduksi secara massal. Dan yang terakhir, generasi muda harus mampu menjadi entrepreneur. Tingginya angka pengangguran intelektual tidak sebanding dengan lapangan pekerjaan yang ada oleh sebab itu harus siap untuk berwirausaha dan mampu membuka lapangan pekerjaan sendiri,” kata Yasmine.

Kepala Humas Undip Semarang Rini Handayani mengatakan, apa yang sudah diraih oleh Yasmine dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa Undip lainnya. “Semoga mahasiswa-mahasiswa Undip lainnya dapat menelurkan prestasi-prestasi seperti Yasmine,” ucapnya.

Susilo himawan
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1434 seconds (0.1#10.140)