Suasana Pengungsian Korban Longsor Pangalengan Malam Ini

Rabu, 06 Mei 2015 - 21:23 WIB
Suasana Pengungsian Korban Longsor Pangalengan Malam Ini
Suasana Pengungsian Korban Longsor Pangalengan Malam Ini
A A A
BANDUNG - Suasana Kantor Desa Margamukti, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, pada Rabu (6/5/2015) malam tampak ramai. Beberapa orang terlihat berkumpul di area luar dan puluhan orang berkumpul di area aula.

Mereka adalah para korban longsor di Desa Margamukti, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung. Mereka diungsikan ke sana setelah kejadian longsor.

Pantauan Sindonews di lokasi, di antara pengungsi ada yang berbincang satu sama lain, ada yang tiduran, hingga ada anak kecil yang bermain. Beberapa perempuan terlihat ada yang mengasuh, menyuapi makan anaknya, bahkan menyusui bayinya.

Sesekali, relawan di lokasi mengajak anak-anak untuk bermain demi menghilangkan trauma mereka. Anak-anak tampak senang dengan aneka permainan sederhana yang diperagakan para relawan. Beberapa hadiah dan makanan pun diberikan untuk menambah anak-anak agar lebih ceria.

Beberapa orang terlihat mendapat perawatan dari relawan yang sengaja datang ke lokasi. Seorang ibu misalnya, terlihat sedang dipasang perban dan plester pada lengan kanan dan lututnya.

"Hatur nuhun," kata perempuan itu pada relawan.

Di sana, mayoritas warga korban longsor ditempatkan. Tapi, ada juga korban yang memilih mengungsi ke rumah saudaranya.

Di lokasi, total ada 157 orang yang mengungsi. "Total warga sebenarnya ada 200 lebih. Tapi yang mengungsi ada segitu, sisanya ke rumah saudaranya," ujar Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bandung Hendrawan.

Iyus (51), salah seorang pengungsi, ogah memaksakan diri tinggal di rumahnya karena masih rawan longsor.

"Dibetah-betahin saja (di pengungsian) daripada tinggal di sana," ucap Iyus.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3467 seconds (0.1#10.140)