Berani Melawan, 2 Maling Motor di Tembalang Ditembak

Senin, 17 November 2014 - 19:28 WIB
Berani Melawan, 2 Maling Motor di Tembalang Ditembak
Berani Melawan, 2 Maling Motor di Tembalang Ditembak
A A A
SEMARANG - Dua dari tiga maling motor di Tembalang, Semarang, ditembak petugas gabungan Unit Intelijen dan Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Tembalang. Keduanya sengaja dilumpuhkan, karena berusaha melukai polisi saat ditangkap.

"Komplotan ini tergolong cerdik saat beraksi. Mereka menggunakan duplikat kunci palsu yang diakui dibeli di daerah Kabupaten Demak seharga Rp35 ribu per kunci, dan kunci letter T," kata Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Djihartono, kepada wartawan, Senin (17/11/2014).

Dijelaskan dia, komplotan ini telah mencuri 25 motor dalam kurun waktu 4 bulan terakhir. Dari tangan tersangka, polisi berhasil mengamankan enam sepeda motor termasuk satu, di antaranya sarana pencurian.

"Semuanya motor jenis matic merek Honda. Petugas juga mengamankan aneka pelat nomor asli, diduga dari motor curian, dari rumah salah satu tersangka yang masih buron," terangnya.

Sementara itu, Zaenuri (30), maling motor yang ditembak polisi mengatakan, dirinya biasa beraksi di kos–kosan, daerah Tembalang. Untuk satu motor biasa 15 detik (dibobol kuncinya). Salah satunya, pada Jumat 31 Oktober 2014, di Jalan Sambiroto Tembalang.

Sementara Kasrumi, maling motor yang juga ditembak mengaku, di Jalan Sambiroto dirinya bertugas mengawasi lingkungan saat tersangka Zaenuri membobol gembok pagar kos, dan mencuri motor Honda Vario korban.

Usai mencuri, motor dibawa ke sebuah persawahan di daerah Jamus, Kelurahan Mranggen, Kabupaten Demak. Ternyata, mereka kembali lagi ke lokasi yang sama, mencuri motor dan total tiga motor berhasil dicuri. Semuanya dikumpulkan di area persawahan. Aksi itu sekira pukul 02.00-04.00 WIB.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4128 seconds (0.1#10.140)