3 pasang bukan pasutri tepergok indehoi di kamar

Sabtu, 05 April 2014 - 01:43 WIB
3 pasang bukan pasutri tepergok indehoi di kamar
3 pasang bukan pasutri tepergok indehoi di kamar
A A A
Sindonews.com - Jelang gelaran Pemilihan Umum (Pemilu) Rabu 9 April 2014 mendatang, Polsek Tembalang melakukan razia di sejumlah tempat kos, Jumat (4/4) malam.

Dalam razia itu, didapati tiga pasangan yang sedang asik berduaan di dalam kamar. Mereka bukan pasangan suami-istri (pasutri). Razia dilakukan sekira jam 19.00 sampai menjelang pukul 20.30 WIB.

Masing-masing; AM (20), mahasiswa, warga Kebon Dalem Kabupaten Kendal, dan AI (22), mahasiswa, warga Boja Kendal. Pasangan kedua adalah; BS (31), warga Banyumanik Semarang dan M (26), warga Dukuhseti Pati.

Pasangan ketiga; RI (23), mahasiswa, warga Kecamatan Pinang Kota Tangerang dan LI (22), mahasiswa, warga Juwana Kabupaten Pati.

Kapolsek Tembalang Kompol Wahyu Broto Narsono Adhi mengatakan, razia ini dilakukan untuk menjaga kondusivitas, terutama jelang pemilu. "Mereka yang kena razia, kami data dan buat surat pernyataan," ungkapnya di Mapolsek Tembalang, Jumat (4/4) malam.

Razia dilakukan menyebar, pasalnya jumlah tempat kos di Kecamatan Tembalang cukup banyak. Tempat kos itu rata-rata dihuni mahasiswa/mahasiswi, karena merupakan area kampus.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2960 seconds (0.1#10.140)