Warga Pamekasan Pilih Mudik Pakai Perahu Nelayan

Minggu, 05 Juli 2015 - 17:40 WIB
Warga Pamekasan Pilih Mudik Pakai Perahu Nelayan
Warga Pamekasan Pilih Mudik Pakai Perahu Nelayan
A A A
PAMEKASAN - Dinas Perhubungan Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur mengakui bahwa pihaknya belum memiliki alat transportasi laut yang memadai untuk mengangkut pemudik.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pamekasan, Mohammad Zakir mengatakan, hingga saat ini pemudik dari Kabupaten Probolinggo dan sekitarnya masih menggunakan perahu nelayan.

"Transportasi laut memang ada di Desa Pegagan, Kecamatan Pademawu, tapi menggunakan perahu nelayan," ungkap Mohammad Zakir, Minggu (5/7/2015).

Ditambahkan Zakir, sejauh ini Dinas Perhubungan belum memiliki kapal yang bisa digunakan untuk mengangkut penumpang dari Kabupaten Pamekasan ke Probolinggo dan sebaliknya.

"Kami hanya memantau saja, nanti saat mudik dan balik lebaran, biasanya pemantauan satu minggu dua kali," timpalnya.

Sementara berdasarkan informasi yang dihimpun, waktu tempuh dari Kabupaten Pamekasan ke Kabupaten Probolinggo jika menggunakan perahu nelayan adalah 4 jam.

Waktu tempuh tersebut lebih singkat dari pada melalui jalur darat yang membutuhkan waktu 8 sampai 9 jam. Apalagi jalur laut hanya membutuhkan ongkos sebesar Rp25.000 per penumpang.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4371 seconds (0.1#10.140)