Akmal Kembali Bertelur

Rabu, 10 Juni 2015 - 12:19 WIB
Akmal Kembali Bertelur
Akmal Kembali Bertelur
A A A
SUNGGUMINASA - Setelah menjalani pemeriksaan dan bertelur di rumah sakit, Akmal (12) kembali bertelur untuk ketujuh kalinya, Rabu (10/6/2015) pagi. Kali ini, Akmal bertelur di rumahnya, Desa Mangngempang, Kecamatan Bungaya, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Akmal terus berusaha menahan rasa sakit di lubang anusnya setelah kembali bertelur di rumahnya. Warga yang mendengar kabar sang bocah dapat bertelur terus mendatangi rumah Akmal.
Mereka penasaran dan seakan tidak percaya dengan kelainan yang dialami Akmal.

Akmal bertelur untuk ketujuh kalinya setelah kembali mengalami sakit perut. Padahal, dari hasil pemeriksaan sebelumnya di RS Syekh Yusuf Sungguminasa, di perut Akmal hanya terdapat sebutir benda yang berbentuk seperti telur dan telah dikeluarkan oleh tim medis. Telur tersebut pun kini telah dibawa ke sejumlah laboratorium kesehatan di Makassar untuk diteliti.

Menurut Wadir Medik RS Syekh Yusuf Magdalena, tim medis RS Syekh Yusuf berencana membawa benda mirip telur itu ke laboratorium kesehatan yang terlengkap di Jakarta untuk meneliti lebih lanjut tentang kandungan kromosom di dalam telur.

Hasil dari tes laboratorium tersebut akan diketahui dua pekan hingga satu bulan.

Baca juga: Penjelasan Tim Medis tentang Telur di Perut Akmal.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4102 seconds (0.1#10.140)