Tangis Keluarga Tak Terbendung Sambut Jenazah Mahasiswi IPB yang Ditemukan di Jakbar

Minggu, 16 Oktober 2022 - 21:44 WIB
loading...
Tangis Keluarga Tak...
Isak tangis mewarnai kedatangan jenazah mahasiswi IPB Adzra Nabila (20) yang terseret banjir ke selokan air Jalan Dadali, Kota Bogor. Jenazah ditemukan di KBB, Tambora, Jakarta Barat, Minggu (16/10/2022). Foto: MPI/Putra Ramadhani Astyawan
A A A
BOGOR - Isak tangis mewarnai kedatangan jenazah mahasiswi IPB Adzra Nabila (20) yang terseret banjir ke selokan air Jalan Dadali, Kota Bogor. Jenazah ditemukan di Kanal Banjir Barat (KBB), Tambora, Jakarta Barat, Minggu (16/10/2022). Jenazah tiba di rumah duka kemudian dishalatkan keluarga dan dimakamkan malam ini.

Jenazah Adzra tiba dengan ambulans di rumah duka Perumahan Bumi Pertiwi, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, Minggu (16/10/2022) sore.

Keluarga dan rekan Adzra yang ikut melayat tak kuasa menahan tangis melihat peti jenazah dikeluarkan dari ambulans.
Baca juga: Mahasiswi IPB Terseret Banjir Sejauh 30 Km dari Bogor Ditemukan Tewas di Tambora

"Pemerintah Kota Bogor, atas nama warga Bogor mengucapkan belasungkawa yang dalam atas berpulangnya Adzra Nabila. Teriring doa untuk keluarga besar. Insyaallah almarhumah menjadi ahli surga," kata Wali Kota Bogor Bima Arya, Minggu (16/10/2022).

Kejadian yang menimpa Adzra menjadi pelajaran bagi Pemkot Bogor agar dapat menyiapkan fasilitas-fasilitas untuk melindungi warganya.

"Ada hikmah dan pelajaran untuk kita semua. Pemkot harus memperhatikan hal-hal yang harus dilakukan untuk melindungi seluruh warga. Jika ada hal yang tidak berkenan Pemkot Bogor minta maaf," ungkapnya.

Kakak Adzra, Ibnu mengucap terima kasih kepada semua pihak yang telah berusaha mencari adiknya setelah hilang terseret banjir lintasan di Jalan Dadali pada Rabu 12 Oktober 2022.

"Kami juga mohon maaf apabila dari keluarga ada satu dan lain hal yang kurang begitu berkenan. Terima kasih kepada teman semua, polisi, BPBD, Basarnas semuanya," katanya.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Identitas 12 Jenazah...
Identitas 12 Jenazah Korban Pembunuhan KKB
Jembatan di Kolaka Utara...
Jembatan di Kolaka Utara Ambruk Diterjang Arus, 115 KK di Desa Pasampang Terisolasi
Banjir Besar Landa Kota...
Banjir Besar Landa Kota Padangsidimpuan, Mobil Terseret Arus hingga Rumah Porak-poranda
Banjir Bekasi, Seorang...
Banjir Bekasi, Seorang Warga Jatiasih Hilang Terseret Arus
Bocah 7 Tahun di Bojonegoro...
Bocah 7 Tahun di Bojonegoro Hilang Terseret ke Sungai usai Main Seluncuran saat Hujan
3 Hari Hilang Ditelan...
3 Hari Hilang Ditelan Ombak, Urfa Bocah 12 Tahun Ditemukan Meninggal
Senator DPD Bantu Pemulangan...
Senator DPD Bantu Pemulangan Jenazah Warga Seuneudon dari Medan ke Aceh Utara
6 Jenazah Korban Kecelakaan...
6 Jenazah Korban Kecelakaan Maut Gerbang Tol Ciawi Diserahkan ke Keluarga
3 Korban Kebakaran Glodok...
3 Korban Kebakaran Glodok Plaza Teridentifikasi, 9 Kantong Jenazah Masih Proses Pendalaman
Rekomendasi
Rekomendasi Komnas HAM...
Rekomendasi Komnas HAM terkait Mantan Pemain Sirkus OCI: Tuntutan Diselesaikan secara Hukum
Siasat Saul Canelo Alvarez...
Siasat Saul Canelo Alvarez Mainkan Kartu Truf demi Bertarung dengan Jake Paul
Dramatis, Penumpang...
Dramatis, Penumpang Tembak Pria AS yang Mencoba Membajak Pesawat
Berita Terkini
Macet Horor di Tanjung...
Macet Horor di Tanjung Priok Bikin Stres Sopir Angkot
20 menit yang lalu
Gempa Magnitudo 4,2...
Gempa Magnitudo 4,2 Guncang Tapanuli Utara Sumut
36 menit yang lalu
Macet Horor Masih Terjadi...
Macet Horor Masih Terjadi di Jalan Cakung Cilincing Jakarta Utara
52 menit yang lalu
Contraflow Diberlakukan...
Contraflow Diberlakukan di KM 47 Tol Japek, Kendaraan Padat Merayap
55 menit yang lalu
Ini Jadwal Ibadah Jumat...
Ini Jadwal Ibadah Jumat Agung di Gereja Katedral Jakarta
1 jam yang lalu
PTUN Kabulkan Gugatan...
PTUN Kabulkan Gugatan Perkumpulan Lyceum Kristen, SMAN 1 Kota Bandung Terancam Disita
1 jam yang lalu
Infografis
Ibtihal Aboussad Dipecat...
Ibtihal Aboussad Dipecat Microsoft karena Menentang Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved