Polres Jaktim Gulung Sindikat Pembobol 11 Minimarket di Jakarta

Jum'at, 09 September 2022 - 15:58 WIB
loading...
Polres Jaktim Gulung...
Polres Metro Jakarta Timur meringkus tiga pelaku pencurian minimarket di 11 titik Jakarta. Foto/MPI/M Farhan
A A A
JAKARTA - Polres Metro Jakarta Timur meringkus tiga pelaku pencurian minimarket di 11 titik di DKI Jakarta. Tiga pelaku tersebut berhasil mencuri enam minimarket di Jakarta Selatan dan lima minimarket di Jakarta Timur.

Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Budi Sartono menyampaikan ketiga pelaku dibekuk di Cinere, Jakarta Selatan. ”Ketiga pelaku ditangkap pada Minggu kemarin, 4 September 2022 jam 04.00 WIB di Cinere,” kata Budi, Jumat (9/9/2022).

Budi menyampaikan ketiga pelaku diketuai oleh seorang kuli bongkar bangunan berinisial S (38) alias Jabrik. Kemudian pelaku lainnya, KM alias Komar (47) dan M (47).

”Jabrik ini berperan sebagai kapten pencurian, sedangkan KM berlaku sebagai pengawas keadaan dan M sebagai pelaku yang menyediakan alat dan transportasi,” jelas Budi.

Saat ini ketiga pelaku diamankan di Mapolres Jakarta Timur beserta barang bukti dan barang hasil curian. Atas perbuatannya, ketiga pelaku dikenakan Pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal tujuh tahun penjara.

Sebelumnya, aksi pembobolan terjadi selama Agustus 2022 di lima minimarket yang berbeda di Jakarta Timur. Berdasarkan keterangan @warungjurnalis, total kerugian lima minimarket mencapai Rp112 juta.

Kejadian pertama pada Rabu 3 Agustus 2022 di minimarket Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Bali Mester, Jatinegara, Jakarta Timur. Pelaku merusak brankas lalu mengambil Rp14 juta dan rokok senilai Rp8,5 juta.

Aksi kedua pada Selasa 16 Agustus 2022, pencurian di minimarket Kramat Jati, Jalan Raya Bogor, Kramat Jati, Jakarta Timur. Pelaku dengan modus yang sama mengambil barang berupa rokok dengan kerugian Rp6 juta.

Di tempat ketiga di minimarket Jalan Otista Raya III, Jatinegara, Jakarta Timur pada Sabtu 20 Agustus 2022. Modus pencurian di lokasi ini, pelaku masuk ke minimarket dengan merusak atap dan membobol brankas dengan uang tunai Rp15 juta dan rokok Rp23 juta.



Pembobolan keempat pada Sabtu 27 Agustus 2022 di minimarket Jatinegara Kaum, Jalan Bekasi Timur, Pulogadung. Pelaku menggasak sejumlah barang dengan kerugian mencapai Rp26 juta.

Kejadian terakhir di minimarket Pramuka, Jakarta Timur pada Selasa 29 Agustus 2022. Pelaku masuk melalui atap dan mengambil sejumlah rokok dengan total kerugian mencapai Rp19 juta.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Sadis, Pelaku Curanmor...
Sadis, Pelaku Curanmor Tembak Pemilik Motor hingga Kritis di Tebet
Tim Opsnal Krimum Polres...
Tim Opsnal Krimum Polres Metro Jaksel Amankan Pelaku Pencurian Mobil
Ancaman Tanah Longsor...
Ancaman Tanah Longsor Intai Wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, Ini Daftarnya
Polres Metro Jaksel...
Polres Metro Jaksel Ringkus Pembobol Kedai Koedapan Nusantara di Tanah Abang
Ribuan Warga Hadiri...
Ribuan Warga Hadiri Pemakaman Rizkyl Wathoni, Remaja Lombok yang Bunuh Diri Diduga Tertekan Diintimidasi Polisi
Pencurian Bermodus Tukar...
Pencurian Bermodus Tukar Uang di Apotek Cisalak Depok, Pelaku Gasak Rp1,4 Juta
Salurkan Bantuan ke...
Salurkan Bantuan ke Korban Banjir, Polda Metro Jaya Jamin Keamanan Masyarakat
Mahasiswa UKI Tewas...
Mahasiswa UKI Tewas di Area Kampus, Diduga Jadi Korban Pengeroyokan
Tak Terima Ditegur,...
Tak Terima Ditegur, Pelaku Balap Liar Robohkan Pagar Milik Ketua RT di Pasar Rebo
Rekomendasi
Deretan Menteri Prabowo...
Deretan Menteri Prabowo yang Sowan ke Jokowi, Siapa Saja?
Drama 9 Pemain! Uzbekistan...
Drama 9 Pemain! Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025 usai Gunduli Arab Saudi 2-0
PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan...
PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Hijau dari 13 Fasilitas Produksi
Berita Terkini
Pertama di Indonesia,...
Pertama di Indonesia, Kota Jambi Siap Gelar Pemilihan Ketua RT Serentak
2 jam yang lalu
Pemerintah Siapkan Pangkal...
Pemerintah Siapkan Pangkal Pinang Jadi Tempat Penampungan Warga Gaza
4 jam yang lalu
Hendak Panjat Tebing,...
Hendak Panjat Tebing, Mahasiswi di Bogor Tewas Tertimpa Runtuhan Batu
4 jam yang lalu
Kerusahan Antarpeguruan...
Kerusahan Antarpeguruan Silat Pecah, Magetan Mencekam
5 jam yang lalu
Kecelakaan Mobil vs...
Kecelakaan Mobil vs Truk Tangki di Mojokerto: Ibu Hamil Alami Patah Kaki, Evakuasi Berlangsung Dramatis
5 jam yang lalu
Gerindra Jateng Mulai...
Gerindra Jateng Mulai Panaskan Mesin Partai Pemilu 2029
6 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved