Sembuh dan Langsung Kerja, 5 Tenaga Medis Tulungagung Kebal Corona

Minggu, 26 April 2020 - 20:08 WIB
loading...
Sembuh dan Langsung...
Ilustrasi Corona. Foto/Dok
A A A
TULUNGAGUNG - Pasien positif Corona atau COVID-19 yang telah dinyatakan sembuh secara laboratoris (uji laboratorium) dipastikan tidak akan tertular lagi.

Ketua Bidang Kesehatan Satgas COVID-19 Kabupaten Tulungagung Supriyanto menyebut mereka yang telah sembuh itu, sebagai manusia terkuat saat ini.

"Kasarnya ngomong, mereka menjadi orang terkuat saat ini. Mereka tidak lagi takut tertular atau apa. Karena sudah imun," kata Supriyanto yang juga direktur RSUD dr Iskak Tulungagung kepada wartawan, Minggu (26/4/2020).

Sebelumnya di lingkungan RSUD dr Iskak terdapat lima orang tenaga medis yang dinyatakan positif COVID-19.

Dari kelima pasien tersebut di antaranya ada yang berlatar belakang dokter. Mereka yang secara klinis terlihat sehat itu sudah menjalani karantina mandiri selama 14 hari. Hasil swab yang kedua juga sudah keluar dan kembali dinyatakan negatif. Artinya baik secara klinis maupun laboratoris, kelima pasien benar benar telah sembuh.

"Tidak ada kasus positif di Tulungagung yang sakit. Mungkin karena kami melakukan deteksi dini," kata Supriyanto. Dalam kesempatan itu Supriyanto juga menegaskan, dalam tubuh kelima pasien yang sembuh tersebut dipastikan tidak ada lagi virus COVID-19.

Dengan terpapar, kemudian dinyatakan positif, namun sembuh, mereka, kata Supriyanto, sama halnya mendapat imunisasi Corona secara natural. Mereka telah menjadi kebal tanpa perlu khawatir kambuh. Di tengah situasi vaksin anti virus belum ditemukan, saat ini mereka dalam posisi paling aman.

"Imunisasi itu bisa dengan vaksin, bisa dengan terpapar positif," jelas Supriyanto. Kelima petugas medis yang telah sembuh tersebut juga sudah bekerja seperti biasa di RSUD dr Iskak Tulungagung. Bahkan Supriyanto mengaku telah berkontak erat dengan mereka tanpa ada perasaan khawatir. "Saya sudah biasa dengan mereka," ujar dia.

Sebagai antisipasi penyebaran Covid-19, RSUD dr Iskak Tulungagung memberlakukan screening rutin kepada seluruh tenaga kesehatan yang bekerja, termasuk dokter. Screening telah berjalan sekitar 70%. Supriyanto memastikan tenaga kesehatan yang bekerja clear dari Covid-19.

Sebab begitu diketahui ada yang terindikasi, apalagi positif, RSUD dr Iskak langsung mengistirahatkan bersangkutan sekaligus menerapkan protokoler COVID-19. "Jangan kemudian masyarakat takut ke RSUD dr Iskak karena ada Corona," kata Supriyanto.

Seperti diketahui, di Kabupaten Tulungagung sebelumnya terdapat 16 kasus positif COVID-19 baru. Lima pasien di antaranya dinyatakan sembuh.
(nth)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1561 seconds (0.1#10.140)