1.500 TNI/Polri kawal rapat pleno Pilgub Papua

Rabu, 13 Februari 2013 - 11:44 WIB
1.500 TNI/Polri kawal rapat pleno Pilgub Papua
1.500 TNI/Polri kawal rapat pleno Pilgub Papua
A A A
Sindonews.com - Hari ini, Komisi Pemilihan Umum Papua mengadakan rapat pleno untuk menetapan pemenang Pemilihan Gubernur Papua. Rapat yang digelar di Gedung Olah Raga Cenderawasih, Jayapura ini mendapat kawalan ketat petugas keamanan. Ada 1.500 petugas gabungan dari Tni/Polri yang ditugaskan mengawal rapat pelno tersebut.

Rapat pleno ini akan digelar mulai Rabu 13 Februari 2013 hingga Jumat 15 Februari 2013. Namun sejak semalam, ribuan petugas gabungan sudah menjaga GOR Cenderawasih.

Dalam rapat kali ini, dibuka langsung oleh Ketua KPU Papua, Beni Sweni. Rapat ini dihadiri oleh seluruh KPU kabupaten/kota di Jayapura serta saksi-saksi dari enam kandidat.

Penjagaan cukup ketat dilakukan petugas keamanan dalam rapat pleno ini. Setiap tamu yang ingin masuk ke GOR tersebut harus melalui tiga tahap pemeriksaan. Mulai memasuki area parkir hingga masuk ke dalam ruangan, setiap peserta tak luput dari penggeledahan.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6402 seconds (0.1#10.140)