Sempat Dicari Polisi, PH Janji Tak Tayangkan Gambar Syuting di Pengungsian Semeru

Kamis, 23 Desember 2021 - 13:43 WIB
loading...
Sempat Dicari Polisi,...
Syuting sinetron di tenda pengungsian korban letusan Gunung Semeru, Penanggal, Candipuro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur membuat geger. Foto/Tangkapan Layar
A A A
LUMAJANG - Geger syuting sinetron di barak pengungsian korban letusan atau erupsi Gunung Semeru, Desa Penanggal, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur disikapi serius oleh polisi.

Kapolres Lumajang, AKBP Eka Yekti yang juga menjabat Wakil Komandan Satgas Bencana Erupsi Gunung Semeru menyatakan acara syuting sinetron itu belum dapat izin.



"Pihak Satgas Bencana sama sekali belum menerima surat izin atau tembusan," kata Kapolres dikutip Kamis (23/12/2021).

Dia menegaskan bahwa pihak production house (PH) atau pun yang mengeluarkan diposisi sudah melanggar aturan dan norma kepatutan. Oleh karena itu, Satgas Bencana Erupsi Gunung Semeru sudah melakukan pengusiran PH dan para pemain dari lokasi bencana.

Aparat keamanan sudah berusaha menelepon pihak PH dan produser sinetron untuk dimintai klarifikasi.Kapolres menyatakan jika tidak ada kabar maka akan dilayangkan surat pemanggilan resmi ke PH dan produser sinetron tersebut.

Namun informasi terakhir pihak PH sudah melakukan komunikasi via telepon dan menyatakan permohonan maaf. Kapolres menyatakan, PH sinetronberjanji tidak akan menayangkan take gambar adegan di lokasi pengungsian.



Diketahui cuplikan syuting sinetron yang mengambil lokasi sekitar tenda pengungsian erupsi Gunung Semeru viral di media sosial. Sontak hal ini mendapat tanggapan sinis dari netizen.

Ketika kami relawan lokal, yang tidak punya nama untuk membantu saudara sendiri penuh dengan drama Sekarang Lokasi Pengungsian Justru dijadikan Lokasi Syuting sebuah Drama INI BENCANA BUKAN DRAMA tulis akun cakwo_savesemeru

Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati saat dikonfirmasi MNC Media terkejut. Dia mengaku baru mengetahui kasus ini setelah ramai di medsos kalau ada kegiatan syuting.

Dari penelusuran MNC Media, terkait izin syuting PT Verona Indah Picture ada disposisi surat dari Sekda ke Dinas Kominfo dan BPBD untuk melakukan koordinasi dengan Kasatgas Bencana di Lokasi Pengungsian Desa Penanggal.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Gunung Semeru Erupsi...
Gunung Semeru Erupsi Kembali Erupsi, Luncurkan Abu Vulkanik 1.000 Meter
Jalur Pendakian ke Gunung...
Jalur Pendakian ke Gunung Semeru Ditutup hingga 8 Februari 2025
Gunung Semeru Erupsi...
Gunung Semeru Erupsi Semburkan Material Vulkanik 1,2 Km, Status Waspada!
Gunung Semeru 5 Kali...
Gunung Semeru 5 Kali Erupsi, Semburkan Material Vulkanik Setinggi 2 Km
Gunung Semeru Semburkan...
Gunung Semeru Semburkan Abu Vulkanik hingga Ketinggian 900 Meter
Gunung Semeru Erupsi...
Gunung Semeru Erupsi Pagi Ini, Luncurkan Abu Vulkanik 1.000 Meter
Gunung Semeru 5 Kali...
Gunung Semeru 5 Kali Erupsi Beruntun hingga Pagi Ini, Masih Berstatus Waspada
Semeru Berstatus Waspada,...
Semeru Berstatus Waspada, 10 Kali Erupsi Beruntun hingga Pagi Ini
5 Ladang Ganja Ditemukan...
5 Ladang Ganja Ditemukan di Lereng Gunung Semeru, Petugas Amankan 1.500 Batang
Rekomendasi
Hailey Baldwin Diduga...
Hailey Baldwin Diduga Unfollow Akun Instagram Justin Bieber
13 Rudal dan Drone Iran...
13 Rudal dan Drone Iran yang Bisa Hapus Pangkalan AS di Timur Tengah dari Peta
Antisipasi Eskalasi...
Antisipasi Eskalasi dengan NATO, Putin Panggil 160.000 Pemuda untuk Wajib Militer
Berita Terkini
Libur Lebaran, Polisi...
Libur Lebaran, Polisi Terapkan One Way Menuju Jalur Wisata Pantai Carita dan Anyer
1 jam yang lalu
Urai Kemacetan Puncak...
Urai Kemacetan Puncak Bogor saat Libur Lebaran, Contraflow Diberlakukan di KM 44-46 Tol Jagorawi
1 jam yang lalu
Viral 3 Polisi Dikeroyok...
Viral 3 Polisi Dikeroyok 2 Anggota TNI dan 6 Warga di Depan Polsek Tiworo Tengah Sultra
1 jam yang lalu
Arus Balik Penumpang...
Arus Balik Penumpang KA Mulai Ramai di Stasiun Pasar Senen pada Hari Ketiga Lebaran
2 jam yang lalu
Ratusan Pemudik dari...
Ratusan Pemudik dari Sumatera Mulai Kembali ke Pulau Jawa
9 jam yang lalu
Hari Kedua Lebaran,...
Hari Kedua Lebaran, 36.113 Wisatawan Berlibur ke Silang Monas
10 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved