Tragis! Keliling Jemput Rezeki, Penjual Roti Malah Tewas Dilindas Truk Gandeng

Minggu, 12 Desember 2021 - 09:43 WIB
loading...
Tragis! Keliling Jemput...
Penjual roti keliling tewas terlindas truk gandeng bermuatan tetes tebu di jalur pantura Tuban, Jawa Timur, Minggu (12/12/2021).Foto/Pipiet Wibawanto
A A A
TUBAN - Penjual roti keliling tewas terlindas truk tangki gandeng di jalur nasional pantura Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Minggu (12/12/2021). Tubuh dan barang dagangan Idayat (52) remuk.

Peristiwa memilukan ini berawal saat motor korban warga Desa Kedungrejo, Plumpang, oleng menghindari tanda parkir truk yang mogok di jalur pantura Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban.

Baca juga: Pelajar SMP Maniak Film Porno, Aniaya dan Setubuhi Teman Sekolah demi Lampiaskan Nafsu

Korban melaju dari barat ke timur. Di lokasi kejadian, motor S 3026 IX ini berusaha menghindari tanda parkir. Entah kenapa, motor korban tiba-tiba oleng dan jatuh ke tengah jalan. Nahas, saat bersamaan melaju truk gandeng S 9863 UR dikemudikan Setiyo Adi asal Kota Malang. Truk tersebut bermuatan tetes tebu.

Kecelakaan pun tak bisa dihindari. Korban masuk kolong truk gandeng bersama motornya. Akibatnya, tubuh korban terlindas roda belakang truk gandeng itu.

Baca juga: Penampakan Terkini Kawah Puncak Gunung Semeru Pasca Erupsi

"Kedua kendaraan sama-sama dari arah Semarang, menuju Surabaya. Motor terjatuh langsung masuk kolong truk," terang saksi mata, Supriyanto.

Setiyo Adi juga mengaku kalau korban menghindari tanda parkir atau kerucut. "Dia menghindari kerucut itu, dia jatuh duluan, langsung masuk ke roda saya," katanya.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2870 seconds (0.1#10.24)