Tak Hanya Jabar dan Banten, bank bjb Hadir untuk Seluruh Daerah di Indonesia

Jum'at, 22 Oktober 2021 - 13:53 WIB
loading...
Tak Hanya Jabar dan Banten, bank bjb Hadir untuk Seluruh Daerah di Indonesia
bank bjb memfasilitasi sejumlah pemerintah daerah dalam memaksimalkan serapan PAD.
A A A
BANDUNG - bank bjb terus menunjukkan komitmennya menjadi bank pembangunan yang hadir di seluruh penjuru negeri. Tak lagi hanya Jawa Barat dan Banten, bank bjb kini memfasilitasi banyak pemerintah provinsi, kota dan kabupaten dalam meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).

Beberapa pemerintah daerah yang telah bekerja sama dengan bank bjb di antaranya Pemerintah Kota Batam, Perintah Provinsi Kepulauan Riau, Pemerintah Kota Pekanbaru, Pemerintah Kota Palembang, dan Pemerintah Kota Binjai.

Kerja sama tersebut berupa pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB), pajak kendaraan bermotor (PKB), serta pajak daerah lainnya. Atas kerja sama tersebut, masyarakat akan dimudahkan dalam membayar pajak melalui berbagai kantor layanan bank bjb atau channel lainnya yang telah bekerja sama dengan bank bjb.

Layanan pembayaran PBB serta pajak daerah lainnya melalui bank bjb sudah cukup berhasil ditetapkan di Jawa Barat. Bahkan, bank bjb menjadi pionir dalam pembayaran pajak secara online. Layanan bank bjb tersebut terbukti telah membantu meningkatkan PAD kota dan kabupaten.

Sejumlah daerah telah bekerja sama dengan bank bjb. Pertama, dukungan bank bjb kepada Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Dukungan bank bjb di Provinsi Kepri salah satunya yaitu membantu optimalisasi penerimaan PAD pada pajak kendaraan bermotor (PKB). Kerja sama ini cukup strategis mengingat provinsi ini memiliki tujuh kota/kabupaten dengan penduduk lebih dari dua juta jiwa.

Melalui kerja sama dengan bank bjb, masyarakat di Provinsi Kepri akan dimudahkan dalam membayar PKB melalui seluruh jaringan kantor dan elektronik bank bjb serta mitra pihak ketiga yang telah bekerjasama dengan bank bjb (modern channel dan e-commerce).

Kedua, tak hanya dengan pemerintah provinsinya, bank bjb juga membantu Pemerintah Kota Batam. Salah satunya adalah membantu optimalisasi penerimaan pendapatan asli daerah (PAD) dari PBB, BPHTB, serta pajak daerah lainnya. Di mana untuk pembayaran tersebut, bisa dilakukan melalui seluruh jaringan kantor dan elektronik bank bjb, mitra pihak ketiga yang telah bekerjasama dengan bank bjb seperti modern channel dan e-commerce.

Kerja sama ini tentu saja akan memudahkan pemerintah daerah dalam melayani warganya. Mengingat posisi Kota Batam yang terdiri atas 12 kecamatan dan 64 kelurahan. Apalagi, jumlah penduduk di Kota Batam pada 2017 mencapai 1.062.250 jiwa dengan luas wilayahnya 960,25 kilometer persegi.

Ketiga, dukungan bank bjb terhadap penerimaan pendapatan asli daerah (PAD) yaitu kepada Pemerintah Kota Pekanbaru. Dukungan itu dalam bentuk fasilitasi pembayaran PBB, BPHTB, dan pajak daerah lainnya melalui bank bjb.

Untuk memudahkan masyarakat dalam melakukan pembayaran pajak tersebut, bank bjb juga bekerjasama dengan mitra pihak ketiga, termasuk beberapa channel bank bjb sendiri. Sehingga masyarakat makin dimudahkan dalam melakukan pembayaran secara online.

Keempat, kerja sama dengan Pemerintah Kota Palembang untuk penerimaan PBB, BPHTB, serta pajak daerah lainnya. Kota Palembang sendiri adalah ibu kota provinsi Sumatera Selatan, dengan luas wilayah 400,61 kilometer persegi. Kota ini dihuni oleh lebih dari 1,6 juta penduduk pada 2020. Mereka akan dimudahkan dalam melaksanakan kewajibannya kepada pemerintah daerah.

Kelima, bank bjb juga bekerja sama dengan Pemerintah Kota Binjai. Dukungan tersebut diberikan dalam bentuk kemudahan pembayaran PBB, BPHTB, dan pajak daerah lainnya. Pembayaran pajak bisa dilakukan melalui seluruh channel bjb.
(atk)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7115 seconds (0.1#10.140)