Kronologi Ledakan Dahsyat di Pasuruan yang Hancurkan 2 Rumah dan Tewaskan 2 Warga

Sabtu, 11 September 2021 - 15:02 WIB
loading...
Kronologi Ledakan Dahsyat di Pasuruan yang Hancurkan 2 Rumah dan Tewaskan 2 Warga
Petugas mengevakuasi salah satu dari 2 jenazah korban ledakan bom ikan yang menghancurkan 2 rumah di Pasuruan, Jatim. Foto/Polda Jatim
A A A
PASURUAN - Kronologi ledakan dashyat di Pasuruan yang mengakibatkan dua rumah hancur, dua warga tewas serta 5 orang lainnya dilarikan ke rumah sakit terkuak, Sabtu (11/9/2021).

Ledakan di Dusun Macan Putih, Desa Pekangkungan, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan terjadi Sabtu (11/9/2021) sekitar pukul 08.00 WIB.

Berdasarkan keterangan saksi kejadian, Ghofur, sekitar pukul 08.00 WIB saat dia akan beristirahat selepas pulang kerja, tiba-tiba terdengar ledakan besar dan disertai pecahnya kaca rumah.

Baca juga: Ledakan Dahsyat di Pasuruan Diduga Bom Ikan 2 Tewas, 2 Dilarikan ke RS

Sontak Ghofur bersama warga berhamburan keluar dan melihat rumah milik Abduk Gofar dan Imron sudah hancur rata dengan tanah.

Ghofur melihat Gofar ditolong para tetangga. Ghofur lalu mengambil mobil untuk membawa Gofar dan beberapa warga yang lain seperti Siti Khoiriyah, anak Fery dan bayi Arik ke Puskesmas Gondangwetan.

Baca juga: Ledakan Hancurkan 2 Rumah di Pasuruan, 2 Orang Tewas

Pada saat mengantar, Gofar dalam kondisi tidak sadar dan banyak mengeluarkan darah.

Sedangkan Mat Sodiq (ayah Abdul Gofar) yang saat itu berkunjung ke rumah Gofar, ikut menjadi korban. Mat Sodiq ditemukan di lokasi kejadian dalam keadaan tubuh sudah hancur.

"Kami saat ini sedang melakukan olah TKP dari Labfor dan Jibom Gegana," kata Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Gatot Repli Handoko.

Korban meninggal itu adalah Mat Sodiq warga Kelurahan Gadingrejo, Kecamatan Gadingrejo Kota Pasuruan. Lalu Abdul Gofar, warga Dusun Macan Putih, pemilik rumah. Sedangkan rumah yang hancur satunya lagi milik Imron. Ledakan itu mengakibatkan lima warga mengalami luka-luka.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2306 seconds (0.1#10.140)