Vaksinasi Pegawai Ritel di Kota Bandung Hampir Capai 100 Persen

Rabu, 25 Agustus 2021 - 13:11 WIB
loading...
Vaksinasi Pegawai Ritel...
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Bandung, Elly Wasliah memastikan, seluruh pegawai ritel di Kota Bandung sudah semuanya divaksin. Ilustrasi/SINDOnews
A A A
BANDUNG - Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Bandung, Elly Wasliah memastikan, seluruh pegawai ritel di Kota Bandung baik perkulakan, supermarket, mini market dan departemen store sudah semuanya divaksin kecuali penyintas dan komorbid.

“Alhamdulillah pegawai ritel di Kota Bandung ini semuanya kurang lebih ada 25.000 dan Yogya Group ini adalah perusahaan ritel terakhir yang menyelenggarakan vaksin bagi karyawannya. Jadi untuk di Kota Bandung, karyawan ritel, toko swalayan maupun di 23 pusat perbelanjaan semuanya karyawannya sudah divaksin,” kata dia.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana optimis aktivitas ekonomi di Kota Bandung bisa segera normal dengan adaptasi baru. Menurutnya, semakin banyak warga masyarakat Kota Bandung yang divaksin khususnya karyawan ritel dan pusat perbelanjaan, pandemi covid-19 bisa segera selesai.

“Insyaallah bisa kembali melakukan aktivitas ekonomi dan sosial serta beberapa hal hampir normal. Tapi dengan adaptasi kebiasaan baru salah satunya dengan bermasker, cuci tangan dan pola hidup bersih,” ucap Yana. Baca: Musda di Depan Mata, Calon Ketua DPD KNPI Jabar Diminta Bertarung secara Fair.

Sementara itu, Chief Public Relations Yogya Group, Anton mengatakan, selain vaksin bagi karyawan, Yogya Group juga membuka kesempatan vaksinasi bagi warga sekitar. Untuk sasaran warga sekitar, pihaknya berkoordinasi dengan aparat Kewilayahan yaitu Kecamatan Lengkong dan PKM Cijagra Lama.

“Kecamatan yang mendata, ada 7 kelurahan di kumpulkan oleh kecamatan baru datanya disampaikan kepada kami sekitar 300 warga yang ikut. Jadi total keseluruhan 4.500 orang,” pungkasnya. Baca Juga: Ruko Elektronik di Salatiga Hangus Terbakar, Diduga Korsleting Listrik.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1531 seconds (0.1#10.140)