Pemkot Jakbar Persiapkan Masjid Hasyim Asyari dan Rusun Daan Mogot untuk Pasien Isoman

Kamis, 01 Juli 2021 - 16:37 WIB
loading...
Pemkot Jakbar Persiapkan...
Pemkot Jakbar tengah mempersiapkan tempat isolasi mandiri (Isoman) tambahan guna mengantisipasi lonjakan kasus positif COVID-19 di wilayahnya. Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pemerintah Kota Jakarta Barat ( Pemkot Jakbar ) tengah mempersiapkan tempat isolasi mandiri (Isoman) tambahan guna mengantisipasi lonjakan kasus positif COVID-19 di wilayah Jakarta Barat. Masjid Hasyim Asyari, Cengkareng menjadi salah satu tempat tambahan isoman.

Wali Kota Jakarta Barat Uus Kuswanto menerangkan, Masjid Hasyim Asyari masuk dalam prioritas Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk penanganan pasien isoman. Karena itu, saat ini pihaknya telah mempersiapkan segala sesuatu terkait kebutuhan pasien.

"Sebagai antisipasi kita lengkapi kebutuhan lain. Kami sudah siapkan mulai dari masker, jemuran pakaian, cuci tangan, dan lain-lain," katanya saat dihubungi wartawan, Kamis (1/7/2021). (Baca juga; Sedang Isolasi Mandiri di Rumah, Warga Warakas Jakarta Utara Meninggal Mendadak )

Selain itu, Uus menambahkan, rumah susun (rusun) Daan Mogot juga tengah diusulkan menjadi tempat pasien isoman di Jakbar. Hal ini karena sarana dan prasarana yang ada di rusun tersebut bersih dan layak. Terdapat 512 unit yang masing-masing unitnya terdiri atas dua kamar.

"Kita di wilayah hanya menindaklanjuti dari tingkat provinsi untuk percepatan kalau ada yang terpapar. Kita sudah siap semua," tuturnya. (Baca juga; 3 Ribu Warga Bogor Isolasi Mandiri, Dedie Minta Pendataan Dimaksimalkan )

Selain itu, Uus menambahkan, pihaknya juga tak henti untuk sosialisasikan kepada masyarakat khususnya di Jakarta Barat tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan. "Sama Prokes tetap kita sosialisasikan masif dengan RT RW termasuk yang paling penting soal vaksin," tandasnya.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Karya Seni Kelas Dunia...
Karya Seni Kelas Dunia Hadir di Central Park Jakbar
Polisi Ungkap Hasil...
Polisi Ungkap Hasil Autopsi Wartawan Palu yang Tewas di Hotel Jakbar, Ternyata Sakit
5 RT di Jaktim dan Jakbar...
5 RT di Jaktim dan Jakbar Terendam Banjir, Cililitan Mencapai 100 Cm
Ngeri, Pria di Jakbar...
Ngeri, Pria di Jakbar Ngamuk Bawa Senapan lalu Bacok Korban hingga Tewas
Obesitas Meningkat,...
Obesitas Meningkat, Klinik Kesehatan Diet Hadir di Jakbar
16 RT dan 4 Ruas Jalan...
16 RT dan 4 Ruas Jalan di Jakarta Barat Masih Terendam Banjir, Underpass Matraman Surut
Pagi Ini 10 RT di Jakbar...
Pagi Ini 10 RT di Jakbar Masih Terendam Banjir dengan Ketinggian 30-60 Cm
Update Kebakaran Glodok...
Update Kebakaran Glodok Plaza, Tiga Tewas
Kronologi Kebakaran...
Kronologi Kebakaran Glodok Plaza hingga Hanguskan 3 Lantai
Rekomendasi
Deposito Emas Pegadaian...
Deposito Emas Pegadaian Capai 1 Ton, Direktur Utama Dorong Masyarakat untuk Investasi Aktif
BINUS University Luncurkan...
BINUS University Luncurkan Program Pendidikan Profesi Arsitek, Cek Keunggulannya
GAC Aion Meluncurkan...
GAC Aion Meluncurkan EARTH di Shanghai Auto Show 2025, Berteknologi AI Supercerdas
Berita Terkini
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
34 menit yang lalu
Pramono Anung Kaget...
Pramono Anung Kaget Pelamar PPSU Membeludak Lebih dari 7.000 Orang
39 menit yang lalu
MUI Jakut Dukung Polisi...
MUI Jakut Dukung Polisi Jaga Kamtibmas di Wilayah Pelabuhan Tanjung Priok
1 jam yang lalu
Pembunuh Pria Terbungkus...
Pembunuh Pria Terbungkus Karung dalam Got di Tangerang Ditangkap di Pinang
1 jam yang lalu
Pegawai Rumah Sakit...
Pegawai Rumah Sakit Jiwa di Kalbar Disiram Air Keras Orang Tak Dikenal
2 jam yang lalu
Gelar Reses, Legislator...
Gelar Reses, Legislator Perindo Laurensius Tampubolon Berjuang Maksimal Wujudkan Aspirasi Masyarakat Bengkalis
2 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved