Kadin Kepri Solid Dukung jadi Ketum, Anindya Bakrie: Saya Akan Jaga Amanah Ini

Jum'at, 21 Mei 2021 - 22:15 WIB
loading...
A A A
"Saat ke Tanjung Pinang, Kepulauan Riau (Kepri) kemarin, saya bersama para Ketua Umum Kadin Provinsi diajak Ketua Kadin Kepri Akhmad Ma’ruf Maulana dan teman-teman Kepri ngopi di Dapoer Melayoe, mencicipi Kopi Sekanak," ungkap Anindya Bakrie.

Saat itu, Anindya Bakrie bertemu langsung dengan sang pemilik Dapoer Melayoe yakni Budayawan Melayu Dato Teja Alhabd.

Larut dalam obrolan, Anindya Bakrie menyanjung nikmatnya kopi yang memiliki citarasa khas tersendiri karena mengandung rempah-rempah.

Di akhir kunjungan itu, Anindya Bakrie disuguhi dengan minum air Sepang yang merupakan minuman khas dari sebatang kayu yang konon hanya ada di Tanah Melayu.

"Beliau mengatakan siap bekerjasama dengan Kadin yang merupakan mitra strategis pemerintah dalam pemulihan ekonomi. Beliau juga mendoakan saya terpilih menjadi ketua umum Kadin Indonesia," ujar Anindya Bakrie.
(shf)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1765 seconds (0.1#10.140)