Pimpinan Parpol di KBB Ajak Plt Bupati Hengki Komunikasi

Minggu, 09 Mei 2021 - 05:05 WIB
loading...
Pimpinan Parpol di KBB...
Plt Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan bersama Ketua DPD PAN KBB Asep Bayu Rohendi, siap menjalin komunikasi secara intens untuk membangun KBB. Foto/Istimewa
A A A
BANDUNG BARAT - Pimpinan parpol di Kabupaten Bandung Barat (KBB) mengajak Plt Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan untuk berkomunikasi. Hal tersebut dibutuhkan untuk mencari solusi dari berbagai persoalan yang sedang terjadi di KBB.

"Dimasa sulit imbas pandemi COVID-19 seperti sekarang, kami meminta Plt Bupati (Pa Hengki) membuka komunikasi dengan pimpinan parpol guna memikirkan strategi pembangunan masyarakat ke depan," kata Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) KBB, Asep Bayu Rohensi, Sabtu (8/5/2021).

Menurutnya, hal tersebut disampaikannya pada saat mewakili para ketua partai se-KBB pada acara penandatanganan simbolis penerimaan bantuan keuangan bagi parpol.

Acara itu dihadiri Plt Bupati Hengki Kurniawan, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol), dan Asda II Pemda KBB.

Pria yang biasa disapa ABR ini mengingatkan bahwa maksud dan tujuan KBB menjadi daerah otonom agar memiliki pemerintahan daerah yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Tapi faktanya PAD KBB masih rendah, belanja modal masih kecil, dan APBD masih lebih banyak untuk menutupi belanja pegawai.

"Disinilah perlunya komunikasi antara eksekutif dan para pimpinan parpol, tujuannya supaya terbangun sinergitas dari para pemangku kebijakan dan menyatukan visi pembangunan," tuturnya.

Atas masukan tersebut, lanjut dia, Plt Bupati Hengki Kurniawan langsung merespons dan menyanggupi untuk melakukan pertemuan dengan pimpinan parpol.

Baca juga: Jalur Pantura Perbatasan Indramayu-Cirebon Dipadati Pemudik, Petugas Tak Kompromi

"Pak Plt Bupati menyambut baik, beliau siap berkomunikasi secara rutin, minimal tiga bulan sekali," sebutnya.

Seperti diketahui Pemda KBB mencairkan bantuan keuangan untuk parpol yang memiliki kursi di DPRD.

Baca juga: Pengunjung Pusat Perbelanjaan di Kota Bandung Membludak, Begini Reaksi Satpol PP

Perhitungan bantuan yang diberikan berdasarkan perolehan suara pemilu legislatif tahun 2019 dikali besaran nilai persuara sah Rp1.500. Paling besar PDIP Rp213.649.500 sementara PAN mendapat Rp106.620.000, dan Perindo Rp45.925.500.
(boy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1897 seconds (0.1#10.140)