Perkuat Struktur Partai, DPW Perindo Sumut Prioritaskan Kader Berprestasi Jadi Pengurus

Kamis, 25 Maret 2021 - 20:40 WIB
loading...
Perkuat Struktur Partai,...
Perkenalan jajaran pengurus DPD Perindo Deliserdang di Kantor DPW Perindo Sumut, Kota Medan, Kamis (25/3/2021) sore. Foto/Okezone/Wahyudi Aulia
A A A
MEDAN - DPW Perindo Sumatera Utara (Sumut) melakukan penguatan struktur kepengurusan mereka dalam rangka menyongsong pelaksanaan Pemilu tahun 2024 mendatang. Penguatan struktur kepengurusan sejak dini, dilakukan untuk mempercepat penguatan-penguatan basis dalam upaya meningkatkan kerja elektoral.

Baca juga: Rapat Konsolidasi Partai Perindo Sumut, Syafril Nasution: Kualitas Anggota Legislatif Harus Ditingkatkan

Hal itu dikatakan Ketua DPW Perindo Sumatera Utara, Rudi Zulham Hasibuan di sela-sela perkenalan jajaran pengurus DPD Perindo Deliserdang pada pertemuan Kamis Optimis Bersama Jurnalis yang digelar di Kantor DPW Perindo Sumut, Jalan Cut Nyak Dhien, Kota Medan, Kamis (25/3/2021) sore.

Baca juga: Tinjau UMKM Binaan Perindo Sumut, Bobby-Aulia Gagas Program Wirausaha per-Kelurahan

Hadir dalam kesempatan itu, Sekretaris Wilayah Perindo Sumut, Donna Yulietta Siagian dan jajaran pengurus DPW Perindo Sumut lainnya. Serta jajaran pengurus DPD Perindo Delisersang yang dipimpin Gunung Siagian.

Rudi menyebutkan, dalam rangka memperkuat struktur kepengurusan, mereka akan mengembangkan jumlah kepengurusan yang ada saat ini serta memperluas jaringan kepengurusan hingga ke tingkat desa dan kelurahan.

Mereka juga akan menempatkan kader-kader yang berkualitas dan berprestasi untuk mengisi kursi kepengurusan.

"Ini (Deliserdang) contoh bahwa kita memberikan peluang bagi siapapun yang ingin membesarkan partai. Beliau (Ketua DPD Deliserdang) sebelumnya tidak di Perindo, lalu menjadi kader hingga akhirnya terpilih. Terlebih bagi mereka yang sudah menunjukkan prestasi dan kualitas," ujarnya.

Rudi berharap pengalaman Gunung bisa ditularkan kepada pengurus DPD Perindo Deliserdang yang ada. "Harus ada pengkaderan sebagai pembentukan dari kualitas partai. Siapapun kita hargai yg mau masuk. Siapa berprestasi dan berkualitas punya tempat untuk tampil memimpin Perindo," bebernya.

Sementara itu, Ketua DPD Perindo Deliserdang Gunung Siagian, mengatakan terima kasih kepada pengurus DPW Perindo Sumut yang memberi kepercayaan untuk membangun struktur partai di Deliserdang.

Kedepan, Gunung dan jajarannya akan membentuk pengurus di 22 kecamatan di Deliserdang. Dari situ akan dibuat pengurus ranting dan saksi-saksi sebagai persiapan Pemilu 2024. Tak hanya itu, DPD Deliserdang juga akan membuat program supaya bisa lebih mendekatkan Perindo ke masyarakat di tiap desa.

"Saat ini sudah ada 10 DPC yang ada, kita terus melakukan seleksi mencari yang terbaik. Sebab Ketua DPC-lah ujung tombak untuk pemenangan Pemilu 2024," ujarnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1464 seconds (0.1#10.24)