Kecelakaan Beruntun di Jalan Raya by Pass Mojokerto, Sopir Kejepit

Kamis, 28 Januari 2021 - 10:55 WIB
loading...
Kecelakaan Beruntun di Jalan Raya by Pass Mojokerto, Sopir Kejepit
Evakuasi sopir yang terjepit body truk berlangsung dramatis. Foto SINDOnews
A A A
MOJOKERTO - Kecelakaan beruntun tiga truk terjadi di jalan raya by pass Desa Gunung Gedangan, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto,Jawa Timur (Jatim) Rabu (27/1/2021) sore.

Akibat kecelakaan ini seorang sopir truk pengangkut sembako yang berada paling belakang terjepit body truk hingga kakinya mengalami luka parah. Proses evakuasi berlangsung dramatis dengan cara manual oleh sejumlah warga dan petugas Satlantas Polresta Mojokerto .

Kejadian bermula saat ketiga truk dari arah yang sama dari Kabupaten Jombang menuju Surabaya melintasi jalan raya by pass Desa Gunung Gedangan.Saat kendaraan laju di tengah kondisi kondisi hujan deras dan jalan licin, tiba-tiba truk paling depan mendadak rem. Dua truk di belakangnya tak sempat mengerem dan terjadilah kecelakaan beruntun tiga kendaraan.

Korban, seorang sopir bernama Jumadi (53) warga Kecamatan Kudu, Kabupaten Jombang mengalami luka parah di bagian kaki dan segera dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. Baca Juga: Mahasiswa Mojokerto Desak Hapus Perbudakan Berdalih Magang

Somat, salah satu saksi mata mengataka, truk yang berada di depan tiba-tiba berhenti mendadak, sehingga truk yang berada di belakangnya tidak bisa mengendalikan diri. “Ngrem mendadak, ada tiga kendaraan. Sopir kejepit di body truk di bawah setir,” kata Somat.

Akibat kecelakaan ini jalur lalu lintas dari Jombang menuju Surabaya sempat terganggu karena proses evakuasi. Kini sopir dan kendaraan yang terlibat kecelakaan dibawa ke Unit Satuan Lalu Lintas Polresta Mojokerto untuk dilakukan pemeriksaan.
(don)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1567 seconds (0.1#10.140)