Prof Muladi Rencananya Dimakamkan di TMP Giri Tunggal Semarang

Kamis, 31 Desember 2020 - 12:34 WIB
loading...
Prof Muladi Rencananya Dimakamkan di TMP Giri Tunggal Semarang
Mantan Menteri Kehakiman Prof Muladi yang meninggal di Jakarta rencananya akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Giri Tunggal Semarang, Jawa Tengah. Foto/Dok.SINDOnews
A A A
SEMARANG - Mantan Menteri Kehakiman Prof Muladi rencananya akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Giri Tunggal, Semarang , Jawa Tengah.

"Bapak, ibu menginfokan rencana pemakaman Prof Muladi di Taman Makam Pahlawan Giri Tunggal Semarang. Sekarang sedang persiapan utk pemberangkaran dari Jakarta. Suwun (terimakasih)," kata Rektor Universitas Semarang (USM), Andy Kridasusila, Kamis (31/12/2020).

(Baca juga: Breaking News, Mantan Menteri Kehakiman Muladi Wafat)

Sebagaimana diketahui, pihak keluarga Prof Muladi berharap, almarhum mantan Rektor UNDIP Semarang itu dimakamkan di Semarang. Almarhum akan diberangkatkan hari ini ke Semarang jika tempat pemakaman sesuai dengan yang diinginkan oleh keluarga.

(Baca juga: Obituari Muladi, Mantan Menteri yang Sempat Tidak Lulus SD dan SMP)

Andy menjelaskan, Prof Muladi merupakan salah satu pendiri dari 5 pendiri USM. Muladi sangat berkomitmen terhadap fasilitas pembelajaran maupun infrastruktur pelengkap untuk mahasiswa.

"Beliau sangat support terhadap berbagai aktivitas USM. Terutama yang terkait akademik untuk kualitas dan aktivitas mahasiswa. Beliau juga melatih mahasiswa untuk berorganisasi," katanya.

Terakhir, kata Andy, Prof Muladi juga membangun Menara USM 10 lantai yang berkonsep smart building. Di mana fasilitas perpustakaan bertaraf internasional akan dikembangkan.

"Beliau berharap dengan fasilitas yang semakin baik, kegiatan tridarma perguruan tinggi akan semakin meningkat kualitasnya. Sehingga upaya untuk memperoleh akreditasi terbaik (A) untuk APT maupun APS akan lebih cepat didapatkan," terangnya.

Dia menyatakan, Prof Muladi menjadi sosok yang harus diteladani terkait semangat juang. "Komitmen dalam mencerdaskan anak bangsa dan kedisiplinan untuk menjaga dan slalu mengupayakan peningkatan kualitas pendidikan tinggi akan kami teladani," katanya.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1174 seconds (0.1#10.140)