PT IWIP Gelar Pelatihan Gratis Welder Buat Ratusan Warga Maluku Utara

Jum'at, 25 Desember 2020 - 17:29 WIB
loading...
PT IWIP Gelar Pelatihan...
Guna menekan angka pengangguran dan meningkatkan SDM masyarakat Provinsi Maluku Utara, Perusahaan Insudstri PT Indonesia Weda Bay Industrial Park (IWIP) melaksanakan pelatihan gratis training welder. Foto iNews TV/Ismail S
A A A
WEDA - Guna menekan angka pengangguran dan meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) masyarakat Provinsi Maluku Utara , PT Indonesia Weda Bay Industrial Park (IWIP) melaksanakan pelatihan gratis training welder. Angkatan tahun 2019 yang mengikuti training welder atau pelatihan gratis di kawasan Industri PT IWIP.

Pada masa training, peserta akan diberikan beberapa materi meliputi pengenalan alat, praktikum pengelasan horizontal dan praktikum pengelasan vertikal, kemudian akan dilanjutkan dengan kelas persiapan untuk ujian.

(Baca: Suami Tak Bisa Melaut karena Musim Ombak, Istri Nelayan di Perbatasan Bercocok Tanam Hidroponik)

Sebanyak 400 orang mengikuti pelatihan gratis ini, mereka merupakan warga Maluku Utara yang datang dari berbagai Kabupaten-Kota. Program training welder di Kawasan PT IWIP ini sudah dimulai sejak bulan Maret 2019 yang lalu, dilaksanakan setiap 2 bulan sekali, dengan jumlah peserta training sebanyak 400 orang di setiap angkatan.

Selama menjalani training welder di Kawasan IWIP, peserta mendapat fasilitas berupa akomodasi (mes tempat tinggal), makan 3 kali sehari dan BPJS Ketenagakerjaan.

Peserta yang lulus training dengan hasil yang baik, akan mendapat kesempatan untuk dikontrak menjadi karyawan dengan kontrak awal percobaan selama 3 bulan. setelah 3 bulan apabila lulus masa percobaan karyawan akan diberikan kontrak selama 1 tahun.

(Bisa diklik: 4 PSK Online Digerebek saat Pesta Sabu Bersama 2 Pria di Kamar Hotel)

Karyawan tersebut juga berkesempatan untuk diangkat menjadi karyawan tetap di Kawasan IWIP, biasanya memerlukan waktu sekitar 2 tahun 3 bulan, bagi karyawan untuk dinilai kinerjanya apakah akan diangkat menjadi karyawan tetap atau tidak.

Karyawan di Kawasan IWIP yang berprofesi sebagai welder biasanya menerima gaji beserta tunjangan dengan total sekitar 6-8 juta rupiah per bulan.
(sms)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4053 seconds (0.1#10.140)