Taman Nasional Bunaken Tetap Dibuka Saat Libur Nataru dengan Protokol Kesehatan Ketat

Selasa, 22 Desember 2020 - 21:24 WIB
loading...
Taman Nasional Bunaken...
Taman Nasional Bunaken, tetap dibuka saat libur Natal dan Tahun Baru, dengan protokol kesehatan. Foto/Okezone/Subhan Sabu
A A A
MANADO - Menjelang libur dan cuti bersama Natal 2020 dan Tahun Baru 2021, diprediksi akan meningkatkan jumlah kunjungan ke kawasan Taman Nasional (TN) Bunaken, walaupun kondisi cuaca akhir tahun secara umum terdapat perubahan dari angin dan gelombang laut.

(Baca juga: Tangis Haru Pecah Saat Risma Ucapkan Perpisahan Kepada Warga Surabaya )

Kepala Balai TNB Genman S. Hasibuan mengatakan, bahwa sejak reaktivasi pembukaan wisata jumlah kunjungan terus mengalami peningkatan, sejauh ini per tanggal 22 Desember 2020, jumlah pengunjung mencapai 6.440 orang yang didominasi oleh wisatawan nusantara.

Untuk itu, dalam rapat bersama jajaran petugas lapangan, Koordinator Resort, Polhut, PEH dan seluruh pegawai Balai Taman Nasional Bunaken, Kepala Balai menyampaikan agar protokol kesehatan tetap dilaksanakan di pintu-pintu masuk kunjungan, utamanya di pintu masuk Liang Pulau Bunaken, alat pedeteksi suhu, tempat cuci tangan bagi pengunjung serta pelayanan tiket masuk untuk wisatawan tetap menjaga jarak untuk mengantisipasi penyebaran COVID-19.



"Selain itu mengingat di akhir tahun perubahan cuaca, gelombang dan angin dalam kawasan akan meningkatkan volume sampah di beberapa titik destinasi utama wisata seperti Pantai Liang. Untuk mengantisipasi hal tersebut akan dilaksanakan pembersihan secara rutin disetiap pagi oleh petugas dibantu masyarakat," ujarnya, Selasa (22/12/2020).

(Baca juga: Natal di Tengah Pandemi COVID-19, Lansia di Panti Wredha Menerima Berkah )

Balai TN Bunaken menurutnya akan menempatkan petugas lapangan dengan penjadwalan piket dalam kegiatan pelayanan pengunjung dan bersih sampah di titik destinasi wisata. Semua jajaran diperintahkan untuk selalu berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan aparat lainnya yang terkait termasuk masyarakat ditingkat lapangan dalam kegiatan pelayanan pengunjung dan antisipasi meningkatnya volume sampah.

"Seluruh petugas wajib mematuhi protokol dan kesehatan, serta telah dilakukan pemeriksaan Rapid Antigen sebelum melaksanakan tugas lapangan," pungkasnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Libur Nataru Berakhir,...
Libur Nataru Berakhir, Polda Jateng Tutup Kembali Gerbang Tol Prambanan
Arus Balik Tahun Baru...
Arus Balik Tahun Baru 2025, Ribuan Kendaraan Padati Rest Area Heritage Brebes
Arus Balik Libur Panjang...
Arus Balik Libur Panjang Natal, Tol Cipularang Menuju Jakarta Padat Merayap
Puncak Arus Balik Libur...
Puncak Arus Balik Libur Nataru Diprediksi 1 Januari 2025, Ini Daftar Lokasi Titik Kepadatan
Kondisi Terkini Pelabuhan...
Kondisi Terkini Pelabuhan Merak Jelang Libur Natal dan Tahun Baru
Libur Nataru, Delay...
Libur Nataru, Delay System Kendaraan Menuju Pelabuhan Bakauheni Mulai Diterapkan
Lalu Lintas ke Tempat...
Lalu Lintas ke Tempat Wisata di Bandung Mulai Padat, Polisi Siapkan Skema Rekayasa Lalin
Libur Nataru, Lalu Lintas...
Libur Nataru, Lalu Lintas Tol Cipali Arah Jawa Meningkat 60 Persen
2.812 Personel Dikerahkan...
2.812 Personel Dikerahkan di Nataru, Kapolda Riau Peringatan Sopir Tak Konsumsi Miras
Rekomendasi
Calon Kepala Daerah...
Calon Kepala Daerah Baru Mendaftar ke KPU untuk Gantikan Kandidat yang Didiskualifikasi
Menag Minta Umat Buddha...
Menag Minta Umat Buddha Tonjolkan Kesakralan saat Waisak 2025 di Candi Borobudur
5 Artis Protes Ifan...
5 Artis Protes Ifan Seventeen Jadi Dirut PFN, Ada Luna Maya dan Fedi Nuril
Berita Terkini
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
2 menit yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
32 menit yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
34 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
1 jam yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
1 jam yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
1 jam yang lalu
Infografis
10 Taman Nasional di...
10 Taman Nasional di Indonesia dengan Pemandangan Spektakuler
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved