Libur Panjang Bandung Diserbu Wisatawan saat Pandemi, Ini Kata Wakil Wali Kota

Senin, 26 Oktober 2020 - 11:17 WIB
loading...
Libur Panjang Bandung...
Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana. Foto/Humas Pemkot Bandung
A A A
BANDUNG - Setiap libur panjang atau long weekend, Kota Bandung , Jawa Barat dan sekitarnya diserbu ribuan wisatawan dari luar kota, terutama Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi.

Begitu pula pada long weekend Oktober 2020 ini yang akan dimulai Rabu (28/10/2020). Ribuan wisatawan diprediksi bakal berlibur ke beberapa objek wisata di Bandung Raya, termasuk Kota Bandung. (BACA JUGA: Siang Bandung Raya Diguyur Hujan Lebat Disertai Petir, Malam Hujan Ringan )

Yang menjadi kekhawatiran adalah, serbuan wisatawan tersebut bakal memicu lonjakan kasus COVID-19 di Bandung Raya. Namun kedatangan para wisatawan tidak bisa dicegah apalagi dilarang. (BACA JUGA: Ini Analisis BMKG Terkait Hujan Deras di Bandung Raya hingga Menyebabkan Banjir )

Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana angkat bicara terkait serbuan wisatawan saat libur panjang dan kekhawatiran akan melonjaknya kasus penularan COVID-19 . (BACA JUGA: Bandung Dikepung Banjir, Pengendara Motor Terseret Air di Sukamulya )

"Kan gini, Kota Bandung mah kota terbuka, kota jasa juga. Ga bisa menutup diri terhadap kunjungan wisatawan saat libur panjang," kata Yana kepada wartawan di Balaikota Bandung, Jalan Wastukancana, Kota Bandung, Senin (26/10/2020).

Yana mengemukakan, antisipasi yang paling mungkin dilakukan untuk menekan penularan COVID-19 adalah, Pemkot Bandung mengajak semua pelaku usaha dan semua tempat di Kota Bandung, menerapkan standar protokol kesehatan sangat ketat.

"Karena kita harus minimal memproteksi diri kita sendiri. Karena kan, kita ga tau wisatawan datang dari zona merah, zona oranye, kuning, hijau. Jadi satu-satunya cara, kita upayakan memproteksi di kita nya. Sehingga, kalau kita terlihat aman, jadi wisatawan juga aman," ujar Yana.

Selain itu, tutur Wawali, wisatawan diimbau kalau kurang sehat, jangan berlibur . Kalau ingin berlibur, sebaiknya memahami juga prokes COVID-19. "Kalau pun mau liburan dengan satu kendaraan bareng supaya kesehatannya terkontrol masing-masing. Terus tadi, mematuhi apa yang jadi regulasi di tempat yang dituju," tutur Wawali Kota Bandung.

Jadi, ungkap Yana, penekanannya ke penyedia jasa wisata. Pemkot Bandung pun telah menyiapkan personel Satpol PP, Dishub Kota Bandung, dan Polrestabes Bandung untuk mengantisipasi kunjungan wisatawan.

"Kuncinya prokes ketat. Prokes wilayah terus kami ingetin. Kita udah punya perwal bahwa mereka sudah diberi kewenangan untuk sanksi sosial maupun administratif. Temen-temen yang sudah diberi relaksasi tempat wisata atau tidak mematuhi prokes diberi sanksi sosial atau administratif. kuncinya itu gitu ya," tandas Yana.
(awd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Wali Kota Farhan Ajak...
Wali Kota Farhan Ajak Rektor Maranatha Tangani Masalah Bandung
Heboh TikToker Malaysia...
Heboh TikToker Malaysia Hilang di Hutan Bandung, Ternyata Hanya Konten Medsos
Polda Jabar Batasi Truk...
Polda Jabar Batasi Truk Lewat Jalan Tol selama Libur Isra Miraj dan Imlek 2025
Volume Kendaraan Meningkat,...
Volume Kendaraan Meningkat, Tol Jakarta-Cikampek Berlakukan Contraflow
Arus Balik Libur Panjang,...
Arus Balik Libur Panjang, Tol Cipularang dan Cipali Padat Merayap
4 Pelaku Penculikan...
4 Pelaku Penculikan IRT di Antapani Bandung Ditangkap, Motif Diduga Sakit Hati
IRT di Antapani Masih...
IRT di Antapani Masih Syok dan Menangis usai 8 Jam Dibawa Penculik Keliling Bandung
Bandung Geger! Wanita...
Bandung Geger! Wanita Diduga Diculik Pria Berpistol usai Pulang dari Arisan
Dukung Pasangan Haru-Dhani,...
Dukung Pasangan Haru-Dhani, Ini Pesan Ketua DPD Partai Perindo Kota Bandung
Rekomendasi
Tak Toleransi Fraud...
Tak Toleransi Fraud dan Korupsi, Pegadaian Komitmen Implementasikan GCG
Masyarakat Bisa Tuntut...
Masyarakat Bisa Tuntut Ganti Rugi soal MinyaKita Tak Sesuai Takaran, Begini Caranya
Sinopsis Newtopia Episode...
Sinopsis Newtopia Episode 7, Jisoo BLACKPINK Hadapi Bahaya
Berita Terkini
Website Resmi Pemkab...
Website Resmi Pemkab Bandung Diretas, Muncul Tulisan Slot Gacor
16 menit yang lalu
Motif Pembunuh Ibu dan...
Motif Pembunuh Ibu dan Anak di Tambora karena Sakit Hati Dimarahi Korban
2 jam yang lalu
Produsen MinyaKita Ilegal...
Produsen MinyaKita Ilegal di Banten Digerebek, Raup Untung Rp45 Juta Setiap Bulan
2 jam yang lalu
Tebarkan Kebahagiaan...
Tebarkan Kebahagiaan Ramadan hingga Pelosok Banten
3 jam yang lalu
Partai Perindo Dorong...
Partai Perindo Dorong Bupati Vera E. Laruni Buat Gebrakan Sejahterakan Donggala
3 jam yang lalu
Partai Perindo Pacu...
Partai Perindo Pacu Pengembangan OKU Timur untuk Sejahterakan Rakyat
4 jam yang lalu
Infografis
Ini 5 Cara Menjaga Kesehatan...
Ini 5 Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak Saat Pandemi Covid-19
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved