CKB Sukses Tuntaskan Proyek Mobilisasi Box Girder Jalan Tol Jakarta - Cikampek II Elevated

Senin, 07 September 2020 - 15:38 WIB
loading...
CKB Sukses Tuntaskan...
Jalan Tol Jakarta-Cikampek II Elevated. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - PT Cipta Krida Bahari (CKB Group), anak usaha PT ABM Investama Tbk (ABM) terus memperkuat kemampuan sumber daya manusia (SDM) dan teknologi untuk mengantisipasi pertumbuhan pasar logistik nasional pada 2021.

Berdasarkan Indonesia Logistics and Warehousing Market by Sector (Freight Forwarding, Warehousing, VAS) by Domestic and International Services - Outlook to 2021), pasar logistik Indonesia diproyeksikan mencapai USD240 miliar atau setara Rp3.360 triliun (kurs Rp14.000 per dolar AS) pada 2021. (Baca juga: Jasa Marga Kembali Lakukan Rekonstruksi Rigid Pavement Tol Jakarta-Cikampek)

Salah satu keberhasilan CKB Logistic adalah penyelesaian layanan proyek logistik dari perusahaan EPC (engineering, procurement and construction), PT Bukaka Teknik Utama Tbk (BUKK) berupa proyek mobilisasi baja box girder untuk proyek pembangunan jalan tol layang Jakarta-Cikampek II Elevated yang meliputi penyediaan prime mover, multi axles, turn table, alat pendukung, lashing, wire rope, sling, rantai, kelistrikan, serta tenaga kerja.

“Proyek tersebut berjalan baik dan lancar di antaranya berkat pengalaman para tenaga ahli dan layanan terintegrasi yang kami berikan,” ujar Direktur Utama CKB Logistik Iman Sjafei, Senin (7/9/2020).

Total box girder baja yang dimobilisasi mencapai 422 unit dengan muatan terberat 80 ton dan ukuran terpanjang 60 meter. Mobilisasi girder kotak baja dilakukan secara bertahap dan selesai dalam waktu kurang lebih 9 bulan.
Mobilisasi box girder dimulai dari KM 9 hingga KM 46 yang dilakukan pada malam hingga pagi hari melibatkan pengawalan polisi untuk menjaga keamanan dan keselamatan pekerja proyek dan pengguna lalu lintas.

Proses survei yang cermat, analisa rencana operasi, rute, dan jenis transportasi adalah faktor kunci keberhasilan pengiriman yang menjadi bagian dari solusi CKB Group guna memenuhi harapan pelanggan. (Baca juga: Imbas Penyelesaian Proyek KCIC, Sebagian Lajur pada Ruas Jakarta-Cikampek Ditutup)

Proyek tersebut dihadapkan oleh beragam tantangan dari segi geografis dan infrastruktur yang masih minim di Indonesia sehingga CKB Group memainkan peran penting dalam mempersiapkan infrastruktur yang diperlukan seperti memperkuat jembatan agar dapat dilintasi oleh kendaraan transportasi proyek.

Selain itu, ketepatan waktu operasi saat menggunakan transportasi laut dengan iklim dan cuaca yang menantang harus dapat ditangani dan dikelola dengan benar oleh tim. Dengan pengalaman luas yang dimiliki CKB Group lebih dari 2 dekade dalam menangani beragam proyek logistik, pengiriman kargo Steel Box Girder ini dapat berhasil dikirim tepat waktu dengan aman dan lancar.

“Kami telah berpengalaman lebih dari 20 tahun di industri logistik dengan layanan terintegrasi. Layanan yang diberikan perusahaan mulai dari manajemen transportasi, pergudangan, logistik proyek, pusat logistik berikat, dan manajemen pelabuhan,” ungkap Iman.

Perusahaan juga memberikan layanan logistik dan pengelolaan material pengeboran, pengiriman kargo, bongkar muat hingga transportasi kelautan terintegrasi untuk curah kering.

“Kami optimistis dengan kemampuan SDM dan pengembangan serta aplikasi teknologi akan membuat layanan logistik yang diberikan oleh perseroan semakin baik dan solid untuk mengantisipasi pertumbuhan pasar logistik nasional yang cukup besar,” ujarnya.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Cekik Sopir, Wanita...
Cekik Sopir, Wanita Hamil 6 Bulan Bareng Suami Begal Mobil Taksi Online di Tol Jombang
400 Pengendara Motor...
400 Pengendara Motor Diizinkan Masuk Tol Gabus Imbas Banjir Bekasi
Di Luar Jam 18.00-20.00,...
Di Luar Jam 18.00-20.00, Kendaraan yang Lewat Bahu Tol Dalam Kota Siap-siap Ditilang
Jam 6-8 Malam, Pengemudi...
Jam 6-8 Malam, Pengemudi Boleh Terabas Bahu Jalan Tol Dalam Kota
Pejabat Dinsos Jatim...
Pejabat Dinsos Jatim dan Staf Tewas Akibat Mobil yang Ditumpangi Tabrak Truk di Tol Jombang
Polda Jabar Batasi Truk...
Polda Jabar Batasi Truk Lewat Jalan Tol selama Libur Isra Miraj dan Imlek 2025
Contraflow Diberlakukan...
Contraflow Diberlakukan di KM 55 hingga 65 Tol Jakarta-Cikampek
Volume Kendaraan Meningkat,...
Volume Kendaraan Meningkat, Tol Jakarta-Cikampek Berlakukan Contraflow
Libur Panjang Isra Mikraj...
Libur Panjang Isra Mikraj dan Imlek, Sejumlah Titik Tol Jakarta Arah Cikampek Macet
Rekomendasi
Demi Sang Ayah, Peserta...
Demi Sang Ayah, Peserta Ini Tampil Memukau di Hadapan Para Juri di DMD Panggung Rezeki
Suparman Reborn 4: Leni...
Suparman Reborn 4: Leni Dijambret, Suparman Mencari Nandi dan Gojim
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
Berita Terkini
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
12 menit yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
34 menit yang lalu
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
39 menit yang lalu
Sungai Batanghari Meluap,...
Sungai Batanghari Meluap, 30 Sekolah di Muarojambi Terendam Banjir
42 menit yang lalu
Berkah Ramadan, KPN...
Berkah Ramadan, KPN Corp Salurkan Bantuan untuk Sekolah Anak-anak Kurang Mampu
48 menit yang lalu
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
1 jam yang lalu
Infografis
Gaza Harus Diperlakukan...
Gaza Harus Diperlakukan seperti Jepang dan Jerman setelah PD II
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved