Kembali Normal, Aktivitas Tremor Gunung Soputan Cenderung Menurun

Senin, 17 Desember 2018 - 08:51 WIB
Kembali Normal, Aktivitas Tremor Gunung Soputan Cenderung Menurun
Kembali Normal, Aktivitas Tremor Gunung Soputan Cenderung Menurun
A A A
MINAHASA TENGGARA - Kondisi Gunung Soputan di Sulawesi Utara berangsur-angsur normal. Aktivitas tremor cenderung menurun dengan amplitudo dominan ke 1 milimiter dengan kegempaan yang didominasi oleh hembusan dan guguran serta beberapa gempa vulkanik dalam dan dangkal.

"Ini mengindikasikan bahwa suplai magma masih berlangsung dan erupsi untuk saat ini belum ada," kata Kepala Pos Pemantau Gunung Api Soputan, Asep Saifullah, Senin (17/12/2018).

Sayangnya untuk visual gunung Soputan dari pukul 00:00 sampai dengan pagi ini dominan tertutup oleh kabut. (Baca Juga: Gunung Soputan Kembali Erupsi, Warga Diimbau Menjauh
"Untuk tadi pukul 05.00 Wita sempat terlihat ada sinar api tampak samar dengan estimasi ketinggian 100 meter di puncak," ungkap Asep

Meski demikian, menurut Asep, status Gunung Soputan masih siaga level 3. Sesuai rekomendasi masyarakat dilarang beraktivitas di radius 4 kilometer dari puncak Gunung Soputan dan sektoral barat-barat daya 6,5 kilometer. (Baca Juga: 52.000 Masyarakat Terdampak Erupsi Gunung Soputan Membutuhkan Masker(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6382 seconds (0.1#10.140)