Tingkatkan Kualitas Pendidikan Agama, Sinar Primera Group Salurkan Wakaf Al-Qur’an

Jum'at, 05 April 2024 - 06:19 WIB
loading...
Tingkatkan Kualitas...
Rayakan Ramadan, Sinar Primera Group salurkan wakaf Al-Qur’an kepada pengurus musala dan pondok pesantren di sejumlah wilayah. Foto/istimewa
A A A
JAKARTA - Dalam rangka memperingati bulan suci Ramadan , Sinar Primera Group melaksanakan kegiatan sosial dengan mewakafkan Al-Qur’an ke berbagai musala dan lembaga keagamaan di beberapa daerah. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan agama dan spiritual.

Penyaluran wakaf Al-Qur’an tersebut dilakukan di beberapa lokasi yakni, Musala Al Munawwar di Narogong, Pondok Pesantren Miftahul Huda Al-Hakim Kiarapayung, dan Pondok Pesantren Tarbiyatul Ullum Karawang, serta Yayasan Anak Yatim Masjid Al-Mukhlisin Pluit, Jakarta Utara.

Direktur Sinar Primera Group Deddy Djaja Ria mengatakan, kegiatan ini untuk mendukung proses belajar dan mengajar agama Islam, serta membantu pengembangan spiritual anak-anak dan remaja di berbagai daerah.



“Kami bersyukur dapat memberikan kontribusi, hal ini untuk mendukung peningkatan pembelajaran dan pemahaman Al Qur’an di kalangan masyarakat. Kami berharap wakaf Al Qur’an ini dapat membawa manfaat yang besar bagi penerima dan menjadi amal jariyah bagi kami semua,” ujar Deddy.

Pengurus Pondok Pesantren Tarbiyatul Ullum KH. Ma’mun Nawawi, menyampaikan rasa terima kasihnya atas penyaluran wakaf Al Qur’an. “Kami sangat bersyukur dan mengapresiasi bantuan Al Qur’an kepada kami. Al Qur’an ini sangat berarti bagi kami terutama dalam mendukung kegiatan belajar mengajar di pondok pesantren kami,” ungkapnya.



Senada, Pengurus Yayasan Anak Yatim Masjid Al-Mukhlisin Pluit, Ustad Khomisan Hamid menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasinya atas inisiatif wakaf Alquran.

"Pemberian wakaf Al Qur’an ini berharga bagi kami. Kami berharap wakaf ini akan membawa dampak positif yang besar dalam proses pembelajaran dan pengembangan spiritual anak didik kami, serta mendorong mereka untuk terus belajar dan mengamalkan ajaran Al Qur’an dalam kehidupan sehari-hari," ungkapnya.

Kegiatan wakaf Al-Qur’an ini diharapkan dapat memperkuat silaturahmi dan kebersamaan, sekaligus meningkatkan kecintaan dan pemahaman terhadap Al-Qur’an di kalangan umat Muslim, khususnya di bulan suci Ramadan.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Selama Ramadan, Penggunaan...
Selama Ramadan, Penggunaan Bahu Jalan Tol Dalam Kota Dimajukan Jadi Jam 17.00 WIB
Semangat Berbagi di...
Semangat Berbagi di Bulan Suci Ramadan, Ratusan Takjil Partai Perindo Bengkalis Ludes dalam Sekejap
DPD Partai Perindo Tapanuli...
DPD Partai Perindo Tapanuli Utara Bagi-bagi Takjil ke Jemaah Masjid Baitul Rahman
Kemenag Gelar Ramadhan...
Kemenag Gelar Ramadhan Global Camp di Malang, Bahas Kurikulum Cinta
Perkuat Toleransi dan...
Perkuat Toleransi dan Kebersamaan di Bulan Ramadan
Unik! Perindo Sulteng...
Unik! Perindo Sulteng Gelar Turnamen Sepak Bola Liga Ramadan, Nama Tim dari Makanan Takjil
Jemaah Masjid Raudhatul...
Jemaah Masjid Raudhatul Jannah Bahagia Dapat Takjil Gratis Program Ramadan MNC Peduli
Partai Perindo Bagikan...
Partai Perindo Bagikan Takjil dan Kopiah, Ojol dan Pengendara: Ini Sangat Membantu
Banyak Titik Rawan Kriminalitas,...
Banyak Titik Rawan Kriminalitas, Sahroni Minta Polisi Tingkatkan Patroli selama Ramadan
Rekomendasi
Profil Brigjen Eko Hadi...
Profil Brigjen Eko Hadi Santoso, Jenderal Antiteror yang Menjabat Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri
Bikin Panik! Ikon MasterChef...
Bikin Panik! Ikon MasterChef Indonesia Muncul di Hadapan Para Kontestan
Cegah Dehumanisasi,...
Cegah Dehumanisasi, Pengembangan Teknologi Harus Diperkuat Nilai Kehidupan Sosial
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
2 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
4 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
4 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
5 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
6 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
7 jam yang lalu
Infografis
Militer Israel Akui...
Militer Israel Akui Gagal Hadapi Operasi Badai al-Aqsa 7 Oktober
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved