Pascakebakaran, Pegawai Gubernur Bali Selamatkan Dokumen

Rabu, 14 Februari 2018 - 11:52 WIB
Pascakebakaran, Pegawai Gubernur Bali Selamatkan Dokumen
Pascakebakaran, Pegawai Gubernur Bali Selamatkan Dokumen
A A A
DENPASAR - Pascakebakaran gedung unit lima kantor Gubernur Bali, para pegawai menyelamatkan sejumlah dokumen, pada Rabu (14/2/2018) sekira pukul 11.20 Wita.

Saat ini pegawai Gubernur Bali masih sibuk mengamankan barang-barang sisa terbakar di lantai satu. Dari laptop, CPU, monitor dan berkas-berkas yang lainnya. Mereka yang memiliki barang-barang tersebut berusaha mengambilnya sebisa mungkin.

Seperti diketahui gedung unit lima kantor Gubernur Bali tersebut terbakar pada Selasa 13 Februari 2018 sekira pukul 17.30 Wita.

Salah satu pegawai Pemerintah Provinsi Bali di Biro Humas, Tutik mengatakan, masih ada barang-barang yang bisa diselamatkan.

"Untung masih ada barang-barang dan dokumen dari lantai satu masih bisa diselamatkan," jelasnya.

Saat mendengar Kantor Gubernur Bali terbakar dia mengaku kaget. "Pastinya kaget. Kok bisa terbakar," ujarnya.

Saat ini pihak kepolisian masih melakukan olah TKP di gedung tersebut. Sampai saat ini belum diketahui berapa kerugian yang dialami Pemerintah Provinsi Bali. Bahkan penyebab kebakaran juga sampai saat ini belum diketahui.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1578 seconds (0.1#10.140)