Kecelakaan saat Kitesurfing di Pantai Trikora, Turis Inggris Tewas

Minggu, 04 Februari 2018 - 19:22 WIB
Kecelakaan saat Kitesurfing...
Kecelakaan saat Kitesurfing di Pantai Trikora, Turis Inggris Tewas
A A A
GUNUNG KIJANG - Seorang turis asal Inggris bernama Keith Alexander Murray (53) tewas karena mengalami kecelakaan saat bermain kietsurfing di sekitar Pantai Bintan Spa Villa, Pantai Trikora, Teluk Bakau, Desa Teluk Bakau Kecamatan Gunung Kijang, Kabupaten Bintan, Sabtu (3/2/2018).

Informasi yang dihimpun, kejadian laka laut ini berawal saat korban bermain wahana wisata laut jenis Kitesurfing di sekitar Pantai Trikora, Bintan. Diduga akibat lepas kontrol kendali dan pengaruh angin kencang dan ombak, Keith akhirnya terlempar dan terjatuh ke sebuah batu yang ada di sekitar lokasi pantai.

"Kejadianya siang kemarin. Info yang saya dengar dari teman-teman di lokasi, dia terbentur batu saat bermain kitesurfing," ujar seorang sumber yang meminta namanya tidak dituliskan, Minggu (4/2).

Masih dari keterangan si sumber, korban saat itu masih sempat di bawa ke puskesmas terdekat untuk diberikan pertolongan medis. "Saat itu korban belum meninggal, meninggalnya setelah dirujuk ke RSUP Tanjungpinang, mungkin akibat lukanya yang parah," terangnya.

Terkait kematian WNA ini, pihak kepolisian setempat belum meberikan keterangan resmi penyebab kematian korban. Kapolsek Gunung Kijang, AKP Dunot Gurning yang sempat dikonfirmasi mengaku belum memiliki waktu untuk memeberikan keterangan.
"Saya masih di Lagoi (salah satu tempat wisata di Bintan)," pungkasnya.
(nag)
Berita Terkait
Lagi, Polisi Tangkap...
Lagi, Polisi Tangkap Warga Kanada Bawa Sajam di Bali
Bule Perusak Mobil Dinas...
Bule Perusak Mobil Dinas Polri di Bali Ditangkap
Turis Asing Bali Berulah...
Turis Asing Bali Berulah Dengan Mengunggah Cuitan di Media Sosial Twitter
Turis Asing Berulah...
Turis Asing Berulah Lagi di Bali, Warga Brasil Ngamuk Rusak Kafe
Viral! Turis Australia...
Viral! Turis Australia jadi Korban Pemukulan di Bali, Polisi Sebut Luka Akibat Kecelakaan
Turis Asal China Tewas...
Turis Asal China Tewas Jatuh ke Jurang saat Berswafoto di Puncuk Gunung Ijen
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
11 menit yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
1 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
2 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
3 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
4 jam yang lalu
Infografis
Panglima Militer Israel:...
Panglima Militer Israel: Tentara yang Tewas di Gaza Jauh Lebih Banyak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved