Polresta Sidoarjo Bagikan 10 Sapi dan 69 Kambing kepada Masyarakat

Jum'at, 01 September 2017 - 11:31 WIB
Polresta Sidoarjo Bagikan 10 Sapi dan 69 Kambing kepada Masyarakat
Polresta Sidoarjo Bagikan 10 Sapi dan 69 Kambing kepada Masyarakat
A A A
SIDOARJO - Hari Raya Idul Adha tahun ini dirayakan Polresta Sidoarjo, Jawa Timur (Jatim) dengan menggelar aksi berbagi bersama. Polresta Sidoarjo menyediakan hewan kurban sebanyak 10 ekor sapi dan 69 ekor kambing yang akan dibagikan ke dua desa, sejumlah pondok pesantren (ponpes), dan panti asuhan di wilayah Sidoarjo.

Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Sidoarjo Kombes Pol Himawan Bayu Aji menegaskan, aksi berbagi hewan kurban ini sengaja digelar pada peringatan Hari Raya Idul Adha sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan antarsesama umat Muslim di Sidoarjo. Melalui aksi ini, diharapkan tali silaturahmi antara masyarakat dengan kepolisian di Sidoarjo bisa semakin erat.

“Pembagian hewan kurban ini juga sengaja kami lakukan sebagai salah satu bentuk ungkapan syukur kami dalam memperingati Hari Raya Idul Adha,” ujar Kombes Pol Himawan Bayu Aji, Jumat (1/9/2017).

Kegiatan peringatan Hari Raya Idul Adha di lingkungan Polresta Sidoarjo tahun ini berlangsung lebih meriah jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. Kepada seluruh anggota di jajaran Polresta Sidoarjo, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Himawan Bayu Aji mengajak untuk lebih meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
(mcm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0544 seconds (0.1#10.140)