Terima Bantuan 12 Ribu Liter Air Bersih, Warga Cipageran Cimahi: Semoga Perindo Semakin Berjaya

Selasa, 19 September 2023 - 15:38 WIB
loading...
Terima Bantuan 12 Ribu...
Masyarakat di Cipageran, Kota Cimahi, Jawa Barat menyerbu bantuan air bersih dari Bacaleg Partai Perindo DPRD Dapil 1 Kota Cimahi, Dini Marlina. Foto/iNews TV/Yuwono Wahyu
A A A
CIMAHI - Masyarakat RW 17 Pakuhaji, Kecamatan Cipageran, Kota Cimahi, Jawa Barat semringah mendapat bantuan 12 ribu liter air bersih dari Bacaleg Partai Perindo Dini Marlena.

Bantuan itu untuk mengatasi kekeringan dan krisis air bersih yang melanda wilayah Cipageran.

"Alhamdulillah sangat membantu, bersyukur. Semoga Perindo semakin maju semakin berjaya didoakan," ujar salah seorang warga kawasan Paku Haji, Yanti pada Sabtu (16/9/2023).


Warga menyebut, sudah empat bulan mengalami kesulitan air bersih. Sebab, sumur atau pun sumber mata air mengalami kekeringan.



Untuk memenuhi kebutuhan air bersih, warga terpaksa membeli air satu galon seharga Rp5.000. Mereka pun mengaku sangat berterima kasih pada Partai Perindo yang telah menunjukan kepeduliannya terhadap warga yang mengalami kekeringan serta kekurangan air bersih.

Mereka sangat berterima kasih atas bantuan air bersih ini dapat digunakan untuk memasak serta kebutuhan lainnya.

"Terbantu, lebih hemat," ujar warga Paku Haji lainnya, Arum.



Dalam kurun waktu satu jam, 12 ribu liter air bersih habis diserbu warga. Bantuan air bersih yang dibagikan Caleg Perindo DPRD Dapil 1 Kota Cimahi, Dini Marlina sudah berkali kali sejak empat bulan lalu dan akan dilakukan hingga musim penghujan.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2221 seconds (0.1#10.24)