Taman Bunga Bukit Kapur Kian Eksotik di Tengah Pandemi COVID-19

Sabtu, 01 Agustus 2020 - 10:03 WIB
loading...
Taman Bunga Bukit Kapur Kian Eksotik di Tengah Pandemi COVID-19
Taman Bunga Bukit Kapur di Desa Gosari, Kecamatan Ujungpangkah, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, menjadi primadona andalan di tengah pandemi COVDI-19. (Foto : SINDONews/Agus Ismanto)
A A A
GRESIK - Taman Bunga Bukit Kapur di Desa Gosari, Kecamatan Ujungpangkah, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, menjadi primadona di tengah pandemi COVDI-19. Dengan harga yang terjangkau, pengunjung sudah menikmati hamparan bunga warna wani yang dapat memanjakan mata.

Bukit kapur merupakan area perbukitkan dengan dinding-dinding kapur yang terlihat indahdi hamparan tanah luas dipenuhi belasan macam bunga warna-warni sehinga menjadi spot foto yang keren. Tak sedikit pula yang menjadikan area taman bunga sebagai tempat foto pre wedding. Nuansa bekas pahatan-pahatan di dinding kapur membuat nuasa semakin eksotik.

Wakil Ketua DPRD Gresik, Aslukul Alief yang turun melakukan pemantauan mengapresiasnya indahnya Taman Bunga Bukit Kapur. "Saya liat pengunjung mulai ramai, hanya saja masih ada yang kelihatan abai tidak menerapkan protokol kesehatan. Saya mengimbau agar masyarakat benar-benar menerapkan aturan ini," ujarnya.
(zai)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1924 seconds (0.1#10.140)